Seperti diketahui, Ducati 900 SS Darmah ini dirilis oleh Ducati pertama kali pada tahun 1981.
Motor ini menggendong mesin berkapasitas 864 cc berkonfigurasi L Twin 90 derajat SOHC, dengan sistem pendingin udara.
Mesin dikawinkan transmisi manual 5 percepatan, dengan output maksimalnya mencapai 65 daya kuda pada 7.500 rpm.
Berkat mesin tersebut, motor ini bisa dipacu hingga kecepatan maksimal 205 km/jam.
Sebagai penyeimbang, Ducati 900 SS Darmah dilengkapi dengan rem depan dua piringan 280 mm dan rem belakang satu piringan 280 mm.