JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Mengganti pelumas atau oli mesin sepeda motor secara rutin merupakan kewajiban yang harus dilakukan secara berkala oleh pemiliknya.
Selain itu, oli juga memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kinerja mesin.
Oli berfungsi melindungi dan memberikan lapisan pada komponen mesin, membersihkan dengan aksi detergen, serta membantu dalam proses pendinginan mesin.
BACA JUGA:Jangan Asal, Ini Jadwal Mengganti Oli Gardan Pada Motor Matik yang Pas
Meskipun demikian, masih banyak pemilik sepeda motor yang bingung tentang jadwal penggantian oli yang tepat, apakah harus berdasarkan jarak tempuh atau waktu.
Terutama bagi motor yang jarang digunakan atau hanya digunakan dalam jarak yang relatif pendek.
Keduanya adalah pilihan yang baik, tergantung pada mana yang terpenuhi lebih dulu.
Ketika viskositas oli telah berubah, kemampuannya dalam melumasi komponen mesin akan menurun secara otomatis.
BACA JUGA:Mau Ganti Oli Sendiri Dirumah? Siapin Dulu Alatnya Nih
Para pemilik kendaraan harus menyadari bahwa kualitas oli dalam mesin akan berkurang seiring waktu.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhinya, salah satunya adalah jam terbang kendaraan saat digunakan melewati kemacetan.
Meskipun jarak tempuhnya cenderung pendek, kondisi macet dengan suhu panas mesin yang tinggi dapat membuat kualitas oli menjadi berubah.
Meski jarang digunakan, bukan berarti motor tersebut boleh dibiarkan begitu saja.
BACA JUGA:Mau Ganti Oli Motor Murah tapi Bagus? Yuk simak daftarnya dibawah ini!
Sebaliknya, motor yang lama disimpan dan tidak pernah dipanaskan lebih rentan mengalami kerusakan dibandingkan dengan motor yang rutin digunakan dan dirawat secara teratur.