Biasanya, helm memiliki sirkulasi udara. Untuk itu, pastikan semua lubang sirkulasi udara dalam helm terbuka agar perbedaan suhu udara di dalam dan di luar tidak terlalu jauh. Kamu juga bisa membuka celah dengan sedikit membuka visor helm. Akan tetapi risiko ini kemungkinan akan ada air hujan yang masuk saat kamu berkendara.
4. Menggunakan Perlengkapan Sehari-Hari
Selain cairan anti-fog, jika kamu tidak mau banyak mengeluarkan uang, kamu bisa menggunakan perlengkapan sehari-hari seperti sabun pencuci piring, shampoo bayi, krim pencukur, atau pasta gigi. Dari perlengkapan sehari-hari tersebut, kamu bisa mencoba memilih salah satu untuk mengatasi kaca helm kamu yang berembun.
BACA JUGA:6 Tips Cuci Motor yang Benar untuk Pemula, Tolong Hindari 'Swirl Mark'!
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mengoleskan bahan tersebut di bagian kaca luar dan dalam menggunakan kain halus dan gosokkan secara merata. Setelah itu, diamkan sampai kering lalu gosok kembali bagian yang sudah digosok sebelumnya dengan lap lain yang kering.
Itulah 4 tips mengatasi kaca helm berembun saat musim hujan. Kaca helm yang berembun akan menyulitkan pengendara dalam mengendarai sepeda motornya. Bagaimana tidak, penglihatan mereka terganggu karena tertutup embun. Hal ini sangat berbahaya dan meningkatkan risiko kecelakaan. Untuk itu, tetap stay safe ya bro-sis!