6 Tips Membeli Knalpot Anti Tilang, Cek Ciri-cirinya di Sini!

Selasa 27-02-2024,15:11 WIB
Reporter : Ade Rafiuddin
Editor : Priya Satrio

BACA JUGA:ALVA Raih 2 Penghargaan di IIMS 2024, Sebagai Best EV Booth & Launching Motor Listrik Terfavorit

Memahami Peraturan dan Kebijakan Terkait Knalpot

Dalam memilih knalpot motor, pemahaman terhadap peraturan dan kebijakan terkait sangat penting.

Setiap wilayah atau negara memiliki regulasi yang mengatur jenis knalpot yang diizinkan untuk digunakan.

Hal ini bertujuan untuk menjaga ketertiban lalu lintas dan mengurangi tingkat kebisingan di lingkungan sekitar.

BACA JUGA:Hari Terakhir IIMS 2024 Diramaikan Band Legend DEWA 19 FEAT MARCELLO TAHITOE, Tiket Ludes Diborong Pengunjung!

Knalpot Standar Racing

Knalpot standar racing adalah knalpot racing yang di desain seperti kenalpot standar originalnya.

Tetapi perlu diperhatikan dengan tingkat kebisingannya, dengan mengikuti standar regulasi desible pada knalpot motor berdasarkan cc motor.

Dengan mengikuti peraturan tersebut bradsis akan aman dari razia ataupun tilang pada kendaraan bradsis.

BACA JUGA:ALVA Berikan 7 Keuntungan Test Ride Alva One XP di IIMS 2024, Antusias Pengunjung Auto Meningkat!

Salah satu aspek yang perlu diperhatikan dari tingkat kebisingan yang dihasilkan oleh knalpot, beberapa daerah memiliki batasan suara tertentu yang tidak boleh dilewati oleh kendaraan bermotor.

Maka dari itu, sebelum memilih knalpot, penting untuk memeriksa apakah knalpot tersebut memenuhi standar suara yang berlaku di wilayah tempat Anda tinggal.

Selain itu, ada juga regulasi yang mengatur modifikasi knalpot atau penggunaan knalpot aftermarket.

Beberapa daerah mungkin melarang penggunaan knalpot racing di jalan raya atau menetapkan batasan tertentu terkait jenis dan desain knalpot yang diizinkan.

Sebelum mengganti knalpot, pastikan untuk memahami peraturan setempat terkait modifikasi knalpot.

Kategori :