JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Berikut ini ada beberapa hal yang harus diperhatikan bagi pengendara agar tetap aman dan nyaman saat berkendara di bulan puasa.
Saat menjalankan ibadah bulan suci Ramadhan, tentunya kita tetap beraktivitas keluar termasuk berkendara untuk berangkat ke kantor atau bagi pengendara ojek online yang mengantar penumpang.
Bagi yang berpuasa, berkendara di tengah rasa lapar dan haus tentu membutuhkan kewaspadaan ekstra agar tetep selamat saat di jalan.
Berikut tips jitu untuk menjaga keamanan berkendara saat berpuasa yang dilansir dari berbagai sumber;
BACA JUGA:Kenapa Motor Aerox Masih Jadi Idaman Ngabers Sampai Saat Ini? Oh Ternyata Ini Loh Alasannya Sob
BACA JUGA:Inilah 4 Tips Korter Mesin yang Benar, Awas Jangan Sampai Salah!
Tips Aman Berkendara
1. Sahur yang Bergizi
Konsumsi makanan sahur yang kaya protein dan serat untuk menjaga stamina dan energi selama berpuasa. Hindari makanan yang terlalu berlemak atau pedas.
2. Istirahat Cukup
Pastikan istirahat yang cukup dengan tidur 7-8 jam per hari agar tubuh tetap fit dan konsentrasi terjaga saat mengemudi.
3. Periksa Kendaraan
Lakukan pengecekan rutin terhadap kondisi kendaraan motor kalian, seperti tekanan ban, rem, oli, dan lampu. Pastikan semua dalam keadaan prima.
4. Hindari Berkendara di Jam Sibuk:
Jika memungkinkan, pilih waktu yang lebih lengang untuk bepergian agar terhindar dari kemacetan dan stres.