JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Produsen dengan logo sayap terbang terus-menerus meluncurkan produk-produk baru mereka.
Motor Honda yang hemat bahan bakar telah membuat gebrakan dengan BeAT, yang mampu menembus jarak 65 kilometer dengan satu liter bensin di berbagai medan.
Di Indonesia, Honda BeAT dikenal sebagai motor yang paling irit dan diminati oleh banyak orang.
Namun, keiritan Honda BeAT kini harus bersaing dengan motor Honda murah lainnya, yang dilengkapi mesin 125 cc yang lebih efisien.
BACA JUGA:Intip Daftar Motor Bebek Paling Irit di 2024: Hemat Bahan Bakar dan Ramah di Dompet!
Dalam uji coba WMTC Cycle, motor Honda XRM125 DSX diklaim dapat menempuh jarak 65,4 km/liter bahan bakar.
Mesin tunggal 4-tak SOHC pendingin udara injeksi PGM-FI 125 cc ini memiliki bore 52,4 mm x stroke 57,9 mm.
Dengan rasio kompresi 9,3:1, motor ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 9,5 Hp pada 7.500 rpm dan torsi sebesar 9,55 Nm pada 6.500 rpm yang disalurkan melalui transmisi 4 percepatan.
Honda XRM125 DSX memiliki desain yang cocok untuk menjelajahi segala medan, dengan model trail yang kuat.
BACA JUGA:Sikat Sebelum Kehabisan Sob! Cuma Ada 3 Unit Honda X-ADV 2024 di Indonesia
Handlebar-nya menggunakan model fatbar yang dilengkapi dengan hand guard.
Spidometer desain full digital menyerupai Honda CRF150L dan Honda BeAT Street.
Sistem suspensi depan teleskopik dan sokbreker ganda belakang memberikan kenyamanan dalam berkendara.
Pelek dengan desain jari-jari dilengkapi dengan ban dual purpose, sementara rem cakram digunakan untuk bagian depan dan belakang.
Motor bebek trail Honda XRM125 DSX, yang dijual di Filipina dengan harga 74.900 Peso atau sekitar Rp 21,131 juta (kurs 1 Peso = Rp 28 pada Maret 2024), merupakan pilihan yang menarik bagi mereka yang mencari performa dan efisiensi yang baik dalam satu paket.