Helm ini memiliki cangkang serat karbon dan aramid yang kuat dan ringan, sistem ventilasi inovatif, serta interior nyaman dan hipoalergenik.
Helm HJC RPHA 11 Pro--hjchelmets.us
3. HJC RPHA 11 Pro
HJC RPHA 11 Pro, dengan berat sekitar 1.4 kg dan harga Rp 6.000.000 - Rp 8.000.000, sering dipilih pengendara sport karena ringan dan aerodinamis.
Desainnya stabil pada kecepatan tinggi, dengan ventilasi optimal dan interior antibakteri yang bisa dilepas dan dicuci.
BACA JUGA:Begini Spesifikasi Motor Listrik Honda EM1 e: yang Kawal Pelari Maraton
Helm Bell Race Star Flex DLX --bellhelmets.com
4. Bell Race Star Flex DLX
Bell Race Star Flex DLX, dengan berat sekitar 1.5 kg dan harga Rp 7.000.000 - Rp 15.000.000, jadi pilihan utama pengendara yang mencari helm ringan dengan perlindungan tinggi.
Teknologi Flex memberikan perlindungan optimal terhadap benturan, dengan desain aerodinamis dan ventilasi yang baik.
Helm Scorpion EXO-R1 Air--scorpionusa.com
5. Scorpion EXO-R1 Air
Scorpion EXO-R1 Air beratnya sekitar 1.35 kg dan harganya Rp 6.000.000 - Rp 7.500.000.
Helm ini dilengkapi sistem AirFit untuk penyesuaian optimal, ventilasi efisien, dan interior yang bisa dilepas serta dicuci, memberikan keseimbangan harga dan fitur yang baik untuk touring.
BACA JUGA:Yamaha NMax Turbo Dijejali Beragam Sensor, Boros Aki Nggak Nih?
Dengan memilih helm full face yang ringan, bradsis bisa menikmati perjalanan tanpa merasa terbebani, sekaligus memastikan kepala tetap terlindungi dengan baik.