JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM – Suzuki punya beberapa pilihan motor matik yang bisa jadi opsi buat bradsis yang lagi cari motor baru.
Tapi, sekarang Suzuki Burgman Street 125EX harganya naik di bulan Juli 2024.
Pilihan pertama ada Suzuki Address FI yang masih stabil di harga Rp 19.953.500, nggak ada kenaikan dari bulan lalu.
Skutik ini punya mesin 113 cc yang dikenal irit dan bertenaga, cocok buat dipakai sehari-hari.
BACA JUGA:Liburan Sambil Kerja? Pedro Acosta Kunjungi Pabrik KTM!
BACA JUGA:Mengenang RGR 150 Motor Sport Fairing Suzuki Pertama Dijual Di Tanah Air
Suzuki Address Playful--Suzuki
Ada Address Playfull, lebih mahal dikit dari Address FI, dengan warna-warna kekinian yang cocok buat anak muda, dijual seharga Rp 21 jutaan.
Terus, ada Nex juga, dengan beberapa varian yang bisa bradsis pilih.
Dan ada Suzuki Avenis 125, yang punya ruang penyimpanan besar banget, sampai 21,8 liter.
Cocok buat yang suka bawa barang banyak, bisa muat helm dan barang lain sampe berat 10 kg, plus ada kantong tambahan depan ukuran 1 liter dan 1,6 liter.
BACA JUGA:Alex Marquez Ternyata Rela Tukar Semua Podium Demi Podium Bareng Marc!
BACA JUGA:Jadi Tuan Rumah di Donington Park, Jonathan Rea Siap Tampil Trengginas
Suzuki Burgman Street 125EX-suzukicdn.com-
Terakhir ada Suzuki Burgman 125, bulan lalu nggak ada di situs resmi Suzuki, tapi sekarang harganya naik jadi Rp 26,2 juta OTR Jakarta, naik Rp 1,5 juta dari harga peluncurannya.