JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Helm itu penting banget buat perlindungan kepala saat naik motor, tapi sayangnya banyak yang suka ngabaikan perawatannya.
Padahal, helm yang gak dirawat bisa cepat rusak. Hal ini bakal bikin helm gak nyaman dipakai dan malah berbahaya bradsis.
"Helm kalian akan hancur kalau ngelakuin 1 kesalahan ini. Kesalahan ini sebenarnya simpel banget sob, yaitu kesalahannya males. Males merawat helm, males merawat motor, dan masih banyak males lainnya... Saat kotoran helm menumpuk itu sangat sulit dibersihkannya," wanti akun Hybroponic Lab di media sosial mereka.
Merawat helm biar tetap kinclong dan aman itu perlu treatment khusus, seperti coating yang bikin helm terlihat fresh dan bebas baret.
BACA JUGA:Beli Motor Honda di Bulan Agustus, Diskonnya Hingga Rp 8,5 Juta
BACA JUGA:Suzuki Avenis dan Burgman 125 Terkena Recall di India, Bagaimana di Indonesia?