Cek Fitur Varian Paling Rendah dari Yamaha NMAX Generasi Terbaru

Rabu 07-08-2024,13:00 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : Ilham

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Yamaha NMAX generasi terbaru bukan cuma hadir dalam versi Turbo aja, tapi ada juga varian Neo.

Motor ini yang jadi varian paling rendah.

Tampilan Neo emang sama persis dengan Turbo, fiturnya juga masih mumpuni buat dipakai harian.

Perbedaan terbesar antara Turbo dan Neo ada di transmisinya.

BACA JUGA:Lewat Program AHYPP, Yayasan AHM Dorong UMKM Bengkel Binaan Naik Kelas

BACA JUGA:Pasar Motor Turun di Bulan Juni, FIF Tetap Cetak Laba Rp 2,2 Triliun di Semester I 2024


Yamaha Neo S--Yamaha

Turbo udah pakai YECVT, CVT baru yang nggak lagi pakai roller, diganti dengan perangkat elektronik.

Sementara itu, Neo masih pakai CVT biasa dengan roller.

Mesinnya sama, 155cc VVA yang menghasilkan tenaga 15,1 TK dan torsi 14,2 Nm.

Neo masih pakai anak kunci biasa. Fitur smart key dari Yamaha baru ada di versi Neo S yang harganya Rp 33,7 juta, beda Rp 1 juta.

BACA JUGA:Jika Masih di MotoGP, Suzuki GSX-RR Bakal Berbalut Livery Barry Sheene di Seri Inggris

BACA JUGA:Misi Besar Toprak Razgatlioglu di WorldSBK Portimao

Meski begitu, Neo tetap punya sistem penerangan yang sama dengan Turbo.

Lampu utama pakai proyektor dan ada LED DRL baru, jadi tetap modern.

Kategori :