JAKARTA, MOTOREXERTZ.COM - Serbuan motor listrik makin rame, dari produk lokal, China, sampai Jepang, semua ikut meramaikan pasar.
Salah satu yang lagi naik daun adalah Pacific Virgo 1.2, motor listrik murah yang desainnya mirip Vespa matic dengan fitur lengkap, termasuk anti maling.
Walaupun kasus pencurian motor listrik masih jarang, produsen Pacific Bike udah siap-siap dengan pemasangan alarm.
Jadi, kalau motor bradsis digeser atau didorong, alarm bakal langsung aktif dan bunyi.
BACA JUGA:Merdeka On Wheels, Begini Cara Bikers Rayakan HUT RI Ke-79
BACA JUGA:Cek Detail TVS Ronin Nimbus, Ini yang Bikin Beda
Pacific Bike Virgo 1.2 New--Pacific Bike
Pacific Virgo 1.2 punya dimensi 1870mm x 510mm x 1110mm dan bisa bawa beban sampai 150 kilogram.
Motor ini juga dilengkapi dengan dua mode berkendara: mode Eco buat yang suka santai, dan mode Sport buat yang pengen ngebut.
Dengan daya motor 1.200 watt dan baterai 72 volt 32 ampere, motor ini bisa melaju sejauh 110 kilometer dengan kecepatan maksimal 65 km/jam.
Pengisian baterainya juga gak lama, cuma butuh 4-6 jam dari kosong sampai penuh.
BACA JUGA:Penjualan Motor Baru Januari-Juli 2024 Tembus 3,7 Juta Unit!
BACA JUGA:IMOS 2024 Siap Digelar Akhir Oktober, Diikuti 50 Merek dari Industri Otomotif
Pacific Bike Virgo 1.2 LB--Pacific Bike
Fitur lainnya juga gak kalah keren, mulai dari lampu full LED di depan dan belakang, bagasi yang luas buat bawa barang belanjaan atau perlengkapan.