JAKARTA, MOTOREXERTZ.COM - Yamaha baru aja meluncurin motor baru yang penuh teknologi canggih, Yamaha MT-09 Y-AMT.
Meski sebenarnya motor gede ini udah diperkenalkan di Inggris, baru-baru ini resmi diluncurkan di Thailand dalam rangka merayakan Ulang Tahun Yamaha Thailand yang ke-60.
Yup, Thai Yamaha Motor Company Limited lagi rayain Anniversary 60 tahun mereka! MT-09 Y-AMT ini diluncurkan di pameran Bangkok International Grand Motor Sale 2024 atau BIG MOTOR SALE 2024.
Yang bikin MT-09 terbaru ini istimewa adalah sistem transmisi Yamaha Automated Manual Transmission atau Y-AMT.
BACA JUGA:Pertamina Jelasin Kenapa Ada SPBU yang Nggak Jual Pertalite
BACA JUGA:Pengetatan Pembelian Pertalite Dimulai 1 September? Cek Kendaraan Bradsis di MyPertamina
Yamaha MT-09 Y-AMT--Yamaha Motor Thailand
Dengan teknologi ini, bradsis bisa pilih perpindahan gigi secara otomatis (AT) atau manual (MT).
Kalau di posisi MT, naik-turun gigi dioperasikan lewat saklar di setang sebelah kiri, tinggal pencet tombol tanpa perlu narik tuas kopling manual. Tombol plus (+) buat naik gigi, tombol minus (-) buat turun gigi.
Di posisi AT, ada dua mode berkendara, yaitu D dan D+, yang bisa dipilih dengan tombol MODE.
Mode D bikin perpindahan gigi lebih lembut, cocok buat jalan-jalan santai di kota, sedangkan Mode D+ bikin pergantian gigi lebih sporty, cocok buat touring keluar kota.
BACA JUGA:Bengkel Getok Harga Rp 1,5 Juta yang Lagi Viral Berakhir Damai dengan Permohonan Maaf
BACA JUGA:Pendekatan Humanis kepada konsumen kunci Art N Speed Buka Cabang Ke-2
Yamaha MT-09 Y-AMT--Yamaha Motor Thailand
Yamaha MT-09 Y-AMT dibekali mesin 3 silinder CP3 berkapasitas 890 cc.