Penjualan Motor Terus Tumbuh, AHM Optimis Bisa Tembus 6 Juta Unit di 2024

Kamis 12-09-2024,12:15 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : M. Iksan

JAKARTA, MOTOREXERTZ.COM - Ternyata penjualan motor di Indonesia masih terus tumbuh bradsis.

Sampai Juli 2024 ini tercatat udah ada 3.769.895 unit motor terjual.

Bandingkan deh sama penjualan mobil yang cenderung stagnan atau malah diprediksi bakal turun.

Menurut Executive Vice President Director (EVPD) PT AHM, Thomas Wijaya, ini karena daya beli masyarakat yang masih kuat.

BACA JUGA:Ini Dia Wakil Jakarta - Tangerang, Siap Beradu Ide & Karya Inovatif di AHM Best Student 2024

BACA JUGA:KMI Umumkan Lini Bisnis Baru, Main di Pasar Off-road Roda 4, Hadirkan Brute 750 dan MULE PRO-DXT FE

"Kami motor (industri sepeda motor) kayaknya udah sampai di 3,7 jutaan, tumbuh 2,5% dibanding tahun lalu. Harapannya sih tahun ini bisa sama atau bahkan sedikit tumbuh, mungkin di angka 6,2 jutaan sampai 6,3 jutaan unit," ucap Thomas.

Prediksi ini ternyata inline sama target AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia).

AISI memperkirakan penjualan motor tahun ini bisa mencapai 6,2 sampai 6,5 juta unit.

Thomas juga kasih gambaran soal dominasi Honda di pasar Indonesia.

BACA JUGA:GM King Fighter, Helm Keren Untuk Gen Z, Cuma Rp 400 Ribuan

BACA JUGA:Honda Pasang Kuda-kuda, Soal Motor Wajib Standar Mesin Euro 4

"Kalau marketnya 3,7 jutaan, Honda udah ngambil 2,9 jutaan unit. Jadi kalau total marketnya bisa 6,2 juta, Honda mungkin bisa sampai 4,9 jutaan," tambahnya.

Soal perbedaan antara penjualan motor dan mobil, Thomas menyebut beberapa faktor yang bikin motor lebih unggul.

"Satu, harga komoditi masih stabil, kayak sawit dan batubara. Kedua, panen di quarter kedua lumayan bagus, gak kayak di quarter satu yang delay. Ketiga, daya beli segmen motor masih cukup baik, mungkin juga karena beberapa program pemerintah yang ngedorong ekonomi, terutama di segmen bawah," jelas Thomas.

Kategori :