Royal Enfield Indonesia Cetak Rekor MURI di One Ride 2024 Dengan Jumlah Peserta Terbanyak!

Selasa 24-09-2024,20:54 WIB
Reporter : Alvin Septian
Editor : Alvin Septian

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Berbagai negara di seluruh dunia mendengar gema suara sepeda motor Royal Enfield dalam kegiatan One Ride pada hari Minggu, 22 September 2024.

One Ride yang kembali mengumpulkan komunitas global untuk merayakan semangat Pure Motorcycling.

One Ride diperkenalkan pada tahun 2011 dengan tujuan merayakan semangat para bikers akan bersepeda motor dan Royal Enfield, Event ini dirayakan secara global di 43 negara di wilayah Asia Pasifik

One Ride edisi ke-13 diikuti lebih dari 6 ribu bikers dari 12 negara, dimana para penggemar Royal Enfield berkendara bersama serta untuk mempererat persahabatan dan persaudaraan.

BACA JUGA:Tips Aman Berkendara Bagi Kaum Hawa, Nomor 1 Sering Diabaikan!

BACA JUGA:Selayang Pandang Ekosistem Konversi Motor Berbasis Tenaga Listrik, Tomy Huang: Dua Roda Jauh Lebih Siap!

Di Indonesia, kegiatan One Ride berhasil mencetak rekor MURI yaitu Konvoi Motor Besar Satu Merek yang diselenggarakan serentak di delapan kota besar Indonesia.

Ribuan bikers turut berpartisipasi di 8 kota, yakni Jakarta, Semarang, Solo, Cirebon, Bandung, Bali, Yogyakarta, dan Surabaya.

Para peserta One Ride di Indonesia berasal dari beragam jenjang usia dan latar belakang, para peserta menunjukkan rasa cinta mereka akan brand Royal Enfield serta kekuatan komunitas yang sangat erat.

Bikers motor Royal Enfield di Indonesia mengedepankan berkendara dengan aman sambil mewujudkan jiwa ‘Pure Motorcycling’ khas Royal Enfield.


One Ride Royal Enfield Jakarta 2024--Royal Enfield


One Ride Royal Enfield Semarang 2024--Royal Enfield


One Ride Royal Enfield Solo 2024--Royal Enfield


One Ride Royal Enfield Cirebon 2024--Royal Enfield


One Ride Royal Enfield Bandung 2024--Royal Enfield

Kategori :