Retakan pada velg bisa bikin ban ikut rusak, terutama jika keretakan tajam atau cukup besar.
3. Velg Bisa Pecah
Retakan kecil yang diabaikan bisa berkembang jadi kerusakan besar dan bikin velg pecah tiba-tiba.
4. Risiko Kecelakaan
Dari tiga risiko di atas, yang paling menakutkan tentu adalah kecelakaan. Apalagi kalau motor dipakai dalam kecepatan tinggi atau di kondisi jalan yang licin.
BACA JUGA:Meluncur Ducati Diavel V4 Black Roadster 2025, Edisi Terbatas yang Bikin Ngiler!
BACA JUGA:Hindari Kebiasaan Meletakkan Jari Tangan di Tuas Rem Motor Matic Saat Berkendara, Ini Penjelasannya!
Cara Mencegah Velg Retak
Mencegah lebih baik daripada mengobati, kan? Ini beberapa tips simpel untuk menjaga velg tetap dalam kondisi prima:
1. Jaga Tekanan Udara Ban
Pastikan tekanan ban selalu ideal dan cek secara rutin. Jangan malas untuk isi ulang angin setidaknya dua minggu sekali.
2. Perhatikan Kondisi Jalan
Sebisa mungkin hindari jalan rusak atau berlubang. Kalau nggak bisa dihindari, kurangi kecepatan supaya benturan nggak terlalu keras.
3. Rutin Cek Kondisi Velg
Lakukan pengecekan rutin pada velg. Kalau mulai muncul retakan kecil, segera perbaiki sebelum masalahnya makin serius.
4. Rawat Velg dengan Baik
Selain pengecekan rutin, pastikan velg tetap bersih dengan mencucinya secara berkala.
Velg motor yang retak bisa menimbulkan berbagai risiko serius jika diabaikan. Jadi, penting banget untuk selalu cek kondisinya, menjaga tekanan ban, dan hati-hati saat berkendara di jalan rusak.