Jack Miller Sebut Francesco Bagnaia Kandidat Kuat Juara MotoGP 2022: Dia Membalap dengan Luar Biasa!

Sabtu 11-12-2021,13:49 WIB
Reporter : Abdullah
Editor : Abdullah


Franscesco Bagnaia kandidat kuat peraih gelar MotoGP 2022|MotoGP.com|

MOTOREXPERTZ.COM - Jika melihat paruh kedua MotoGP 2021 lalu, performa Francesco Bagnaia memang sulit dipercaya. Nggak heran, Jack Miller sampai menyebut kalau Bagnaia kandidat terkuat peraih gelar MotoGP 2022.

Menengok kiprah Bagnaia selama paruh kedua MotoGP 2021 lalu memang luar biasa. Tumpuan Ducati tersebut sukses mengunci empat kemenangan dari enam balapan terakhir.

Bahkan pembalap asal Italia tersebut juga telah memecahkan rekor bagi dirinya dengan koleksi lima kali pole position berturut-turut.

Sementara, bagi Miller, Bagnaia masuk dalam daftar calon pesaing MotoGP musim depan, karena menurut dia, rekan setimnya itu terlihat sangat kuat.

BACA JUGA:Modifikasi Honda Vario 150 eSP: Tampil Serba Hitam Minimalis, Nggak Tahunya Bertabur Part Premium

Ia percaya, jika Bagnaia mampu melakukan hal yang sama seperti yang dia lakukan di paruh kedua musim 2021.

Namun, sebelumnya ia memberi komentar kiprah keduanya, Miller dan Bagnaia, selama di musim 2021.

Ia menilai jika awalnya banyak yang meragukan performa kedua pembalap Ducati tersebut setelah dipromosikan dari tim Pramac Ducati, alih-alih merekrut pembalap berpengalaman.

Namun, bicara pengalaman, sejatinya baik Miller maupun Bagnaia, mereka mampu mengeluarkan potensi GP20.

BACA JUGA:MotoGP 2022: Gokil! Bicara Soal Riding Style, Remy Gardner Tiru Gaya Balap Stoner di Atas KTM RC16: Saya Biasa Melakukannya

+++++


Franscesco Bagnaia kandidat kuat peraih gelar MotoGP 2022|MotoGP.com|

GP20 merupakan mesin yang sama, yang digunakan oleh Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci musim lalu.

Dengan perbaikan pada mesin GP21, Miller dan Bagnaia akhirnya mampu memberi perlawanan kuat.

Kategori :