Sukses Berkolaborasi Beberapa Tahun, TVS Motor Company dan BMW Motorrad Kembali Perpanjang Kerjasama Bisnis||PT TVS Motor Company Indonesia
"Kolaborasi TVS Motor Company dan BMW Motorrad beberapa tahun lalu suskses menghadirkan produk inovatif dan diterima pasar secara global. Hal ini yang melandasi keduanya memperpanjang kerjasamanya."
INDIA, MOTOREXPERTZ.COM - Sukses berkolaborasi selama beberapa bulan terakhir, akhirnya TVS Motor Company dan BMW Motorrad melanjutkan kerjasamanya untuk beberapa tahun ke depan nih, bradsis.
Asyiknya, kerjasama antara TVS Motor Company dengan BMW Motorrad tidak terbatas pada pengembangan produk dan transfer teknologi, tapi bakal melahirkan produk-produk inovatif di masa depan. Salah satunya, mereka akan segera merilis motor listrik yang canggih.
Penandatanganan kerjasama jangka panjang keduanya pun telah dilakukan pada Rabu, 15 Desember 2021 kemarin dengan beberapa misi utama yang sangat penting.
Dari hasil kesepakatan tersebut, maka tercetuslah kerjasama di berbagai bidang yang nantinya bertujuan demi memenuhi kebutuhan pasar secara global dan mengedepankan inovasi teknologi demi kepuasan konsumen lewat platform terbaru dari sebuah teknologi masa depan.
Dimana direncanakan, TVS Motor Company dan BMW Motorrad memanfaatkan teknologi yang muncul di dunia kendaraan masa depan, dengan mempertimbangkan kebutuhan global.
Dalam Kerjasama TVS Motor Company dan BMW Motorrad yang diperpanjang ini, peran TVS Motor Company nantinya akan menangani desain dan pengembangan produk BMW Motorrad.
Serta mengatur sistem pasokan komponen pendukung (supply chain management) dan industrinya.
+++++
Kerjasama TVS Motor Company dan BMW Motorrad Diperpanjang, ke depan akan ada produk racikan bersama selain BMW 310 R atau GS | press.bmwgroup.com
Sudarshan Venu, Joint Managing Director, TVS Motor Company, mengatakan, "Dalam sembilan tahun kemitraan strategis jangka panjang kami, kami selalu menghargai nilai-nilai inti yang kami lakukan bersama dengan BMW Motorrad: fokus pada kualitas, keterampilan teknik, inovasi dan kepuasan pelanggan.
Faktor-faktor ini dan komitmen kami untuk menghadirkan produk berkualitas unggul dengan proposisi nilai yang kuat, telah menjadi kunci keberhasilan dari ketiga produk yang telah diluncurkan dari platform ini.
Di era baru, khususnya kendaraan masa depan mencakup beragam solusi yang mengarah pada solusi alternatif, termasuk pada kendaraan listrik. Memperluas kemitraan yang sukses ini ke bidang kendaraan listrik atau EV (electric vehicle) dan platform baru lainnya, tentu akan menciptakan peluang untuk menghadirkan teknologi canggih dan produk aspiratif di pasar global, serta membawa sinergi yang berharga bagi kedua perusahaan.”