Parade Pembalap MotoGP di Jakarta Seru Abis, Mulai Jamuan Presiden Jokowi dengan Wedang Jahe Hingga Bikin Heboh Masyarakat

Rabu 16-03-2022,20:45 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas


Aksi parade para pembalap MotoGP di jalan protokol Jakarta/Twitter/@marcmarquez93

Mereka pun kompak mengising dan berdiri di tangga depan gedung Istana Merdeka. Alhasil, foto ini bakal jadi momen paling ikonik dalam sejarah MotoGP Indonesia.

Belum usai, Jokowi pun bergegas membawa para pembalap ke depan jalan raya Istana Merdeka.

Yups, kali ini Jokowi akan melepas para rombongan pembalap MotoGP ini untuk acara puncaknya, yakni Parade MotoGP.

Masing-masing pembalap menaiki motor yang telah disiapkan di depan gerbang Istana.

BACA JUGA:Mantap, Konsumen WR 155 R Dapat Pelatihan bLU cRU Offroad Oleh Instruktur Yamaha Riding Academy

BACA JUGA:Suzuki Kasih Diskon Rp 3,5 Juta Untuk Pembelian Motor di Jakarta Auto Week 2022

Setelah semuanya siap, Presiden Jokowi pun melepas para pembalap MotoGP tersebut sembari mengibarkan bendera checkered flag.

Tampak suasana di depan Istana pun sudah ramai dipenuhi masyarakat. Sepanjang jalan dari Istana Merdeka hingga Bundaran HI Jakarta, parade pembalap MotoGP disambut meriah masyarakat yang notabene pencinta MotoGP.

+++++


Aksi parade para pembalap MotoGP di jalan protokol Jakarta/Twitter/@marcmarquez93

Nggak heran, momen ini termasuk momen langka, sehingga antuasias masyarakat yang hadir di sepanjang protokol Jakarta tersebut, tak terelakan lagi.

Serunya lagi, para pembalap juga tampak enjoy selama mengikuti parade. Mereka bahkan dengan ramahnya menyapa masyarakat dengan lambaian tangan.

Hotel Kempinski jadi destinasi lokasi atau titik akhir parade MotoGP di Jakarta.

Kategori :