Marc Marquez usai alami highside langsung dilarikan ke rumah sakit di Mataram|Instagram/awbolacom|
Marc Marquez langsung dilarikan oleh Repsol Honda ke rumah sakit di Mataram, usai mengalami highside di tikungan 7 sirkuit Mandalika.
MANDALIKA, MOTOREXPERTZ.com - Usai mengalami insiden Highside yang ditakuti para pembalap, Marc Marquez langsung dibawa ke Rumah Sakit Mataram.
Hal ini dikonfirmasi oleh Repsol Honda, di mana setelah terbang dari Honda RC213V miliknya di tikungan 7, Marquez masuk ke medical center untuk memastikan kondisinya.
Namun, tak berlangsung lama, Honda tak mau ambil risiko sehingga membawa Marquez ke rumah sakit di Mataram untuk pengecekan lebih lanjut.
Sebelumnya Marc Marquez kembali mengalami kecelakaan cukup parah, yakni highside saat menjalani warm up alias pemanasan MotoGP Indonesia 2022.
BACA JUGA:MotoGP Mandalika 2022: Marc Marquez Highside Saat Sesi Pemanasan, Ucapan Pol Espargaro Tak Salah?
BACA JUGA:MotoGP Mandalika 2022: Pol Espargaro: Michelin Mempersulit Honda, Mungkin Kami Tak Bisa Balapan!
Sirkuit Mandalika pagi ini cukup terik, sehingga para pembalap sudah ditantang dengan trek bersuhu panas.
Para pembalap MotoGP langsung memacu kuda besinya untuk menemukan setup terbaik menjelang balapan.
+++++
Marc Marquez usai alami highside langsung dilarikan ke rumah sakit di Mataram|Instagram/awbolacom|
Bagi Honda, sepanjang sesi tak mudah bagi kedua pembalapnya, Marc Marquez dan Pol Espargaro.
Khususnya Marquez, yang akhirnya membuka keran rentetan kecelakaan musim ini dari Mandalika.