JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Mengawali tahun 2023, PT Piaggio Indonesia kembali memperkuat jaringan akses untuk produk dan layanannya, dimulai dari Pulau Bali.
Pembukaan Dealer Premium Motoplex 4 brands terbaru, kali ini di Denpasar Barat, sebuah distrik komersil dan premium ternama.
BACA JUGA:Ini Penampakan Livery Baru Pramac Racing, Masih Andalkan Duet Martin dan Zarco
BACA JUGA:Munas Paguyuban Vario Nusantara Sukses Digelar
Dealer terbaru, hasil kerjasama dengan PT Udayana Satya Laksana, dibangun di atas lahan seluas 800m2, menawarkan layanan 3S (sales, service and sparepart) showroom, service area, serta penjualan spare part orisinal dari merek Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.
“Motoplex 4 brands baru yang hadir di Bali ini merupakan Motoplex yang ketiga yang dijalankan oleh mitra kami yang terpercaya PT Udayana Satya Laksana dalam jangka waktu 2 tahun,” ujar Marco Noto La Diega, Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia dalam keterangannya, Kamis 26 Januari 2023.
BACA JUGA:Lebak Unique Rally 2023, Rally Wisata Garapan OTR Indonesia, Yuk Ikutan!
BACA JUGA:Mantap! Peduli Terhadap Lingkungan dan Sosial, TVS Sabet TJSLP 2022
“Dan menjadi bukti nyata dari kolaborasi aktif dengan mitra kami dan komitmen jelas kami untuk strategi premium di Pulau Dewata, di mana kami yakin dapat memberikan pengalaman terbaik dan premium untuk 4 merek Piaggio Group kami yang ikonik,” tambahnya.
Dealer premium Motoplex 4 brands Udayana Teuku Umar dikemas dengan konsep dealer Motoplex, yang menawarkan pengalaman lebih luas bagi pelanggan dan pecinta otomotif premium khususnya roda dua di Pulau Dewata, sejalan dengan fakta bahwa berkendara roda dua merupakan kebutuhan vital dalam keseharian mereka.
BACA JUGA:Meriah! HUT Ke-2 Komunitas VBO, Riding Bersama Sambil Berbagi ke Panti Asuhan
Melihat hal tersebut PT Piaggio Indonesia bersama dengan PT Udayana Satya Laksana hadir memberikan solusi kebutuhan berkendara yang praktis, penuh gaya dan premium melalui pilihan merek : Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.
“PT Piaggio Indonesia dengan keempat brandnya menjadi mitra yang andal dalam memberikan pilihan kendaraan roda dua yang premium dan praktis bagi masyarakat Pulau Bali,” ungkap James Indraman, Direktur Utama Udayana Satya Laksana.
“Kami sangat bangga dapat ambil bagian untuk menghadirkan kenyamanan dan kemudahan akses bagi para pecinta otomotif terhadap produk unggulan Italia: Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi dan memberikan jawaban untuk kebutuhan aksesori, suku cadang, dan pengalaman berkendara roda dua premium yang tak terlupakan,” jelasnya.