Dirancang untuk tampil menonjol, semua pilihan warna mencerminkan aura urban yang berbeda, dengan kombinasi warna gelap dan terang untuk tampil dan menghapus kemonotonan.
BACA JUGA:Buka IIMS 2023, Jokowi Sebut Industri Otomotif Indonesia Cerah, Macet Buktinya!
BACA JUGA:Skuad AHRT Musim Ini, Siap Raih Prestasi di Internasional
SCRAM 411 berwarna Graphite Yellow, Graphite Red dan Graphite Blue hadir dengan tangki berwarna abu-abu dan badge khusus pada tangki serta tyre rim tape dengan warna yang sama. Warna Skyline Blue dan Blazing Black memiliki tangki dengan warna yang berbeda dengan garis-garis khas Royal Enfield dan mud guard dengan warna yang sama.
Varian SCRAM 411 tertinggi tersedia dalam dua pilihan warna - White Flame dan Silver Spirit - menampilkan tangki dengan dua warna dan grafik yang unik dan seru.
SCRAM 411 tersedia dengan harga Rp 130,8 juta untuk Base Variant; Rp 132,4 juta untuk Mid Variant; dan Rp 133,8 juta untuk Premium Variant.
Di Indonesia International Motor Show, selain SCRAM 411 terbaru, Royal Enfield juga menampilan rangkaian sepeda motornya yang mengunggah, termasuk Hunter 350 terbaru, Meteor 350, Classic 350 terbaru yang ikonik, Himalayan dan Interceptor 650.