2. Honda e-SCR dan e-POP: motor listrik bergaya kekinian untuk anak muda
Seperti Honda U-Be, Honda e-SCR dan e-POP merupakan kerjasama Honda dan pabrikan asal China Wuyang.
Motor listrik e-SCR dan e-POP mengusung konsep yang berbeda.
Untuk e-SCR sendiri mengusung desain sporty sedangkan e-POP mengusung klasik modern. Meski memiliki penampilan berbeda, keduanya memiliki performa yang sama dengan kekuatan 1,2 kW atau setara dengan 1,6 dk dan torsi 17 Nm. Baterainya berkapasitas 60V-20Ah dan dapat dipacu dengan kecepatan maksimal hingga 52 km/jam.
BACA JUGA:Kejar Netralitas Karbon: Yamaha Mengadopsi Bahan Baku Ramah Lingkungan untuk Motor Terbaru
3. Honda M8: skuter listrik berdesain mirip Genio
Skuter listrik pabrikan Honda ini sekilas desainnya mirip dengan Honda Genio versi mini. Berbeda dengan Honda U-Be yang hanya tersedia single seat, Honda M8 ini bisa menampung dua penumpang dengan jok lebih panjang dan terdapat satu buah box barang pada bagian belakang.
Menjadi salah satu pilihan kendaraan untuk beralih ke mesin listrik, Honda M8 mampu menempuh jarak hingga 60 Km.
Jarak sejauh itu tentu sudah bisa memenuhi kebutuhan mobilisasi rumah tangga bila hanya mengunjungi pasar, supermarket, maupun bepergian di dalam kota. Motor ini dibekali baterai dengan tenaga 350 watt berjenis 1186 dan bisa mencapai 300 siklus.