Oleh sebab itu, ia mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk berkunjung langsung dalam PEVS 2023 dan merasakan bagaimana ekosistem kendaraan ramah lingkungan ini telah siap diterapkan di Indonesia. Di pameran kendaraan listrik terbesar di Indonesia ini juga disediakan berbagai fasilitas untuk masyarakat bisa merasakan sendiri kemudahan menggunakan kendaraan listrik melalui fasilitas test drive.
"Semoga langkah ini mengawali langkah-langkah besar selanjutnya kita dalam terus memperluas ekosistem electric vehicle (EV) di Indonesia. Peralihan menuju transportasi berbasis listrik adalah upaya bersama yang dapat berdampak signifikan untuk lingkungan dan masa depan anak-cucu kita," pungkasnya.
Kategori :