Haruki Noguchi, Pembalap Jepang Meninggal Usai Kecelakaan Hebat di Sirkuit Mandalika

Kamis 17-08-2023,11:08 WIB
Reporter : M. Iksan
Editor : M. Iksan

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Pembalap Jepang, Haruki Noguchi meninggal dunia setelah mendapat perawatan intensif usai mengalami kecelakaan hebat pada Rabu 16 Agustus 2023 17.40 WIT.

Sebelumnya pembalap dari tim SDG MS Harc-Pro.Honda.Ph yang turun di kelas Asia Superbike (ASB1000) mengalami kecelakaan pada Putaran 4 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2023 di sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia, Minggu 13 Agustus 2023 kemarin.

BACA JUGA:Kesan Pertama Komunitas Bikers Lihat Motor Listrik Honda EM1 e: di GIIAS 2023

Dalam keterangan resmi FIM Asia, Haruki sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Nusa Tenggara Barat selama 3 hari.

Sayangnya dengan luka yang cukup serius akibat kecelakaan yang dialaminya, Haruki menghembuskan nafas terakhirnya di rumah sakit pada Rabu 16 Agustus 2023 pukul 17.40 waktu setempat.

Berikut isi pernyataan resmi FIM Asia mengenai kabar meninggalnya Haruki Noguchi:

“PERNYATAAN: HARUKI NOGUCHI

Tanggal 17 Agustus 2023, untuk menghormati keluarga dan tim Haruki Noguchi yang telah meminta waktu privasi untuk meratapi kehilangan mereka.

Dengan sangat sedih kami melaporkan meninggalnya Haruki Noguchi setelah tiga hari menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Nusa Tenggara Barat.

BACA JUGA:Sedang Naik Daun! Inilah Deretan Motor Listrik Buatan Indonesia 2023!

Pada Putaran 4 FIM Asia Road Championship 2023 yang digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Haruki mengalami cedera kritis menyusul insiden di Turn 10, Lap 4 kategori balap Asia Superbike 1000cc.

Pembalap berusia 22 tahun itu langsung mendapat perawatan medis di Medical Center sirkuit sebelum dipindahkan ke rumah sakit setempat. 

Terlepas dari upaya terbaik dari staf medis, Haruki meninggal karena luka-lukanya pada 16 Agustus 2023 pukul 1740H.

Presiden FIM Asia dan Dewan Direksinya, Two Wheels Motor Racing dan keluarga FIM Asia Road Racing menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada keluarga, teman, dan orang-orang terkasih Haruki Noguchi.”

BACA JUGA:Respons AHM Tentang Viralnya Rangka Honda Beat Patah di Jalan!

Kategori :