4. Hindari Membawa Beban Berlebih
Setiap sepeda motor yang dipasarkan memiliki kemampuan daya angkut yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan pengendara, termasuk kemampuannya untuk membawa barang bawaan. Tapi perlu diingat, sepeda motor memiliki batas maksimal kapasitas beban yang bisa ditopang.
Jangan paksakan motor membawa beban melebihi kapasitas yang dianjurkan pabrikan, karena akan membuat shockbreaker bekerja melebihi kapasitasnya.
Jika hal itu sering terjadi, bisa dipastikan komponen shockbreaker akan cepat aus sehingga kinerjanya akan menurun. Kemungkinan terparahnya adalah rod comp bengkok. Kalau itu terjadi, motor tidak akan nyaman untuk dikendarai.
BACA JUGA:Ini Penyebab Mesin Motor Cepat Panas dan Bau Sangit
5. Lakukan Penggantian Oli Secara Rutin
Oli shockbreaker berfungsi menyerap getaran saat shockbreaker bekerja. Seiring usia pakai sepeda motor, volume dan kualitas oli akan berkurang dan akan membuat kinerja shockbreaker tak maksimal. Karena itu, lakukan penggantian oli setidaknya setiap 15,000 km.
Demikian artikel mengenai merawat shock breaker agar awet semoga setelah membaca artikel ini kalian menjadi lebih perhatian kepada shock breaker kalian agar awet dan enak di gunakan setiap harinya, intinya jangan anggap sebelah mata komponen sekecil apapun di motor kalian.