JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Motor listrik Polytron Fox-R adalah salah satu motor yang dapat dinikmati dengan subsidi dari pemerintah.
Dengan jarak tempuh hingga 130 km, baterai motor ini menawarkan kenyamanan dan kepraktisan bagi penggunanya.
Namun, Polytron menawarkan cara yang unik dalam menjual motor listrik ini, yaitu dengan sistem sewa baterai.
BACA JUGA:Inilah 10 Kesalahan yang Dapat Menyebabkan Baterai Motor Listrik Rusak, Versi POLYTRON
Sistem sewa baterai ini telah dipikirkan secara matang oleh pihak pabrikan, dengan berbagai keuntungan yang ditawarkan kepada konsumen.
Bagi konsumen yang memilih untuk membeli motor listrik Polytron Fox-R tanpa baterai, mereka akan dikenakan biaya sewa baterai sebesar Rp 200 ribu per bulan.
Sistem sewa ini dapat dilakukan melalui aplikasi terintegrasi yang ada pada motor.
Konsumen juga memiliki fleksibilitas untuk mengisi daya baterai di rumah, SPKLU, atau stasiun pengisian fast charging milik Polytron.
Polytron menjamin bahwa penggunaan sistem sewa baterai ini akan menguntungkan konsumen.
Dengan sistem ini, konsumen dapat menghemat biaya dan mendapatkan kepraktisan.
BACA JUGA:POLYTRON EV Semakin Eksis Hadir di Pameran Motor Listrik INABUYER EV EXPO 2023!
Melalui sistem sewa baterai ini, pengguna bisa tetap mengisi daya di rumah dan membayar biaya sewa baterai melalui aplikasi.
Polytron menjamin jika baterainya rusak, akan menggantinya dengan yang baru.
Harga baterai Poltron Fox-R cukup mahal.
Jika konsumen memutuskan untuk membeli baterai tersebut, mereka harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 18 juta.