”Ini adalah pengalaman yang sangat berharga bagi saya, tahun pertama di kejuaraan WorldSSP300, bisa mendapatkan hasil yang cukup baik, konsisten mendapatkan poin. Pada race 1 dan race 2 berjalan sangat ketat bahkan hingga lap-lap terakhir. Saya juga sempat memimpin beberapa laps sepanjang balapan berlangsung dan Alhamdulillah pada race 1 saya mendapatkan podium 2 namun pada race 2 saya harus puas berada di posisi 7. Terima kasih kepada Yamaha Indonesia dan sponsor yang telah support saya. Yamaha Time To The Max, Yamaha Semakin Di Depan Full Gaspoll,” ucap Aldi Satya Mahendra.
Lalu terkait format race dalam WorldSSP300 tahun ini mengalami perubahan.
Format baru WorldSSP300 adalah sesi free practice selama 28 menit yang digunakan untuk menemukan set-up terbaik pada motor.
Kemudian dilanjutkan dengan superpole sebagai penentuan starting grid.
BACA JUGA:INI 5 Tips Memilih Box Sepeda Motor Berdasarkan Fungsi dan Kelebihannya
Sebelum dilakukan race 1 ataupun race 2 dilakukan warm-up masing-masing selama 14 menit.
Adapun seri lanjutan WorldSSP300 akan dilangsungkan di sirkuit Assen Belanda, 19-21 April.
Mohon dukungan doa masyarakat Indonesia agar Aldi Satya Mahendra dapat konsisten meraih prestasi signifikan.