ABS Control Module bekerja berdasarkan data yang dikirim dari sensor.
Data tersebut kemudian diolah dan hasilnya akan digunakan untuk memberi perintah ke aktuator, dalam hal ini valve dan ABS pump.
BACA JUGA:Mau Pakai Moge? Ini Syarat Mendapatkan SIM C1 dan SIM C2
5. Speed Sensor
Sensor ini terpasang pada roda depan dan belakang.
Sensor inilah yang membaca kecepatan putaran roda depan dan belakang secara bersamaan dan datanya akan dikirimkan langsung ke modul ABS.
6. Wheel Cylinder
Berfungsi untuk mengubah tekanan hidrolik pada minyak rem menjadi gerakan mekanis yang mendorong kampas rem untuk menjepit cakram.
7. Hydraulic Brake Channels
Bagian ini berfungsi sebagai jalur aliran minyak rem dari master silinder ke silinder roda.
BACA JUGA:KTM RC125 2024, Motor Sport 125 Cc Berbanderol Nyaris Rp 100 Juta!
Perlu diingat, ABS bukan untuk membuat rem jadi lebih pakem tapi sebuah sistem pengereman yang bekerja secara elektronik sehingga rem tak membuat putaran roda terkunci.
8. Indikator ABS
Sepeda motor yang dilengkapi dengan fitur ABS memiliki indikator lampu pada panel speedometer yang akan menunjukan kondisi sistem ABS sepeda motor.
jika indikator bekerja seperti pada salah satu keadaan dibawah ini, kemungkinan terdapat permasalahan pada sistem ABS.
- Indikator menyala atau mulai berkedip-kedip saat berkendara.