JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Penghobi otomotif pasti sudah tak heran lagi dengan kata-kata modifikasi motor, mulai dari style, mesin, balap, dan kontes.
Terutama anak muda mayoritas suka dengan modifikasi mesin motor agar bisa lebih kencang dari cc standarnya.
Tak lain dari itu, banyak dikalangan anak muda yang suka dengan balap, terutama balap liar.
Meski negatif, tapi hal seperti ini selalu terjadi tiap generasi di Indonesia.
BACA JUGA:Motocross Lebih Mudah Dikendarai saat Berdiri, Ini Alasannya
BACA JUGA:Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024, Ada Motor Gratis buat Pengunjung
Balap Liar sering terjadi dijalan raya umum terutama yang memiliki jalan halus dan lurusan Panjang.
Akhir-akhir ini telah ramai Kembali balap liar di Jakarta.
Dilansir dari Instagram merekamjakarta, yang diposting berupa video balap liar di Jakarta. Pada tepatnya di Jalan Taman Mini 1, Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur pada Sabtu (1/6/2024) sekitar pukul 02.00 WIB.
BACA JUGA:Podium 1-2, Performa Duet Ducati Lenovo Sangar di Kandang
BACA JUGA:Cerita Perjuangan Jorge Martin Sebelum Balapan di MotoGP Italia 2024
Video yang berdurasi 40 detik ini terlihat beberapa kendaraan sedang balap liar dari berbagai model kendaraan.
Terutama lebih banyak motor matik besar seperti Yamaha Nmax dan Aerox.
Terlihat dari video tersebut bahkan para pebalap liar banyak yang terlihat ugal-ugalan, seperti melakukan gaya balap superman pada kuda besinya.
BACA JUGA:Moto2 Italia: Joe Roberts Start Terdepan di Mugello