Ini Fungsi Noken As Pada Performa Mesin Motor

Kamis 11-07-2024,14:00 WIB
Reporter : Bayu Saputra
Editor : Ilham

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -  Seperti sudah dijelaskan di atas, noken as ini merupakan alat yang sangat berpengaruh pada buka tutup klep untuk masuknya bahan bakar ke arah ruang bakar.

Dengan demikian, keberadaan alat ini sangat berpengaruh pada kerja mesin yang dihasilkan. Sedikit perubahan yang terjadi, akan membawa dampak yang sangat besar.

Modifikasi pada alat ini memang bisa dilakukan. Kuncinya terletak pada pemasangan alat ini untuk menghasilkan timing buka tutup seperti yang diinginkan. Pemasangan klep yang tepat juga turut berpengaruh pada kerja noken as.

Sehingga, performa mesin yang optimal dapat dilakukan dengan mengatur kedua alat ini. Bagi anak muda, biasanya akan seringkali melakukan perubahan pada camshaft ini.

BACA JUGA:Yuk Ikutan Lomba Senam Kreasi Gear 125, Banyak Hadiahnya

BACA JUGA:TVS Callisto 110 Punya Warna Baru, Makin Segar dan Skena Banget, Harga Tetap Bradsis!

Baik dengan merubah timing buka tutup klep, maupun dengan merubah posisi pemasangan klep itu sendiri.

Tentunya dengan tujuan untuk menghasilkan performa mesin yang optimal sesuai dengan keinginannya.

Kategori :