"Ketika saya mendapatkannya, saya merasa seperti mengalami serangan jantung," kata Michele Quirini, ketika ditanyai media Italia, Gazzetta.it.
“Ketika saya menonton di ponsel saya, helm Vale hinggap ke tangan saya, seperti yang Anda lihat di video saya dibuat,” tambahnya.
Selain itu, saat ia diminta untuk mengangkat helm AGV tersebut, ia secara naluri malah memasukannya ke dalam ransel milik temannya.
“Ketika saya mendapatkannya, saya awalnya diminta untuk mengangkatnya ke udara, seolah-olah itu adalah piala,” bilang pria yang diketahui asal Fabriano di Provinsi Ancona, Italia.
“Tetapi secara naluriah saya ingin memasukkannya ke dalam ransel Gianluca (sahabatnya yang nonton bersama) sesegera mungkin dan melarikan diri,” lanjutnya.
Michele Quirini, fans Valentino Rossi yang beruntung mendapatkan helm sang idola di Misano, Italia.|Instagram/MicheleQuirini|
Kocaknya lagi, setelah mendapat helm tersebut ia langsung ngancir melarikan diri demi menjauh dari fans Rossi lainnya.
Bukan tanpa sebab, ia diserbu para fans Rossi lainnya untuk berfoto bareng, namun seolah eksklusif ia hanya membolehkan empat kali sesi foto dengan fans lainnya.
BACA JUGA:Bradsis, Loe Mesti Tahu Soal Penting Ini! Performa Mesin Kurang Responsif Bisa Diakibatkan Hal Ini
BACA JUGA:Gokil Kuat Banget! Suzuki Buktikan Mesin Suzuki GSX-R1000 Memang Tangguh, Sabet Juara Dunia EWC 2021
+++++
Valentino Rossi saat menyambut para fansnya di tribun penonton seusai balapan di Misano, Italia.|MotoGP|
“Kami hanya mengizinkan empat foto untuk beberapa penggemar, dilindungi oleh empat penggemar lain yang berfungsi sebagai tameng,” bebernya.
“Kemudian kami pergi, melewati tiga pintu keluar yang berbeda. Kami menyuruh diri kami untuk berpisah, jadi tidak ada risiko,” tutur Michele Quirini.
Disimpan di Brankas Bank