BACA JUGA:Yamaha Luncurkan Motor Bebek Dengan Konsumsi BBM Super Irit, Bikin Honda BeAT Kalah Hemat
BACA JUGA:Skutik Bongsor 125 cc Ini Siap Tantang NMAX dan PCX, Punya Desain Alien dan Fitur Mewah!
“Di luar itu, hobi adventure para pengguna WR155R serta pertumbuhan positif komunitas memperlihatkan besarnya peminat motor tersebut di Kalimantan. Ditambah lagi dengan digelarnya Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge, makin meningkatkan animo masyarakat terhadap eksistensi WR155R,” tuturnya.
Faktor-faktor pendukung meluasnya penggunaan WR155R di Kalimantan juga mempengaruhi tingkat keaktifan serta keberagaman aktivitas off road.
Misalnya rutin diadakan touring, trabasan, termasuk jadi lokasi digelarnya ajang trend Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge.
Terkait adu balap ketahanan One Make Race Yamaha yang diselenggarakan pada 31 Agustus-1 September 2024 lalu di Sintang Kalimantan Barat tersebut, semakin memperkuat kecintaan publik di sana terhadap WR155R.
BACA JUGA:Beredar Kabar Yamaha Aerox Baru Pakai Teknologi 'Turbo', Bakal Meluncur Akhir 2024?
BACA JUGA:Motor Trail NXR 160 Bros Ramaikan Segmen Motor Trail
Salah seorang peserta Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge di Sintang yaitu Aqmal Aprilian, membeberkan pengalamannya berhasil menjadi juara 1 kelas WR155R Community B.
”Ini pertama kalinya saya ikut Yamaha Enduro Challenge dan senang sekali bisa juara 1 di kelas Community B,” ungkap Aqmal Aprilian.
“Saya sering menggunakan WR155R di beberapa kompetisi termasuk Yamaha Enduro Challenge dan motor ini memang terbukti handal. Menghadapi trek menantang nggak ada masalah, bisa melewati dengan lancar jalur tanah gambut maupun rawa dalam tergenang air,” terangnya.
“Juga beberapa hambatan di jalur buatan dapat dilalui dengan asyik memakai kualitas WR155R yang punya tenaga optimal, suspensi nyaman dan mesin unggul di lintasan off road. Sangat memuaskan pakai WR155R di event Yamaha Enduro Challenge,” tukasnya.