+++++
Bagnaia memastikan meraih kemenangan keempatnya di MotoGP musim ini di Portimao, Portugal|MotoGP|
"Saya push motor seperti yang saya lakukan di Misano dan di sana saya lebih tidak beruntung karena saya jatuh," tambahnya.
Lalu Bagnaia sedikit melontarkan pernyataan lelucon. Ia bilang, kemenangan ia di Portimao karena tak menggunakan ban depan tipe keras.
Faktanya, Bagnaia mampu melaju dengan performa terbaiknya dengan ban depan tipe medium.
"Mungkin hari ini karena saya tak memilih ban depan yang keras; Mir tiba-tiba memotong dan berkata 'Saya harap kau menggunakan yang keras' [Tersenyum Mir], tapi dengan yakin saya tak mengubahnya," terang Bagnaia.
Saat gagal finish di Misano lalu, Bagnaia berada dengan tekanan cukup tinggi.
Ia dituntut untuk membuka kesempatan gelar juara dunia dengan memenangkan balapan.
BACA JUGA:Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Bogor Kota Hari Ini, Senin 8 November 2021
Tapi sayangnya, justru di tengah memimpin balapan ia malah terjatuh dan memberikan posisinya begitu saja kepada Marc Marquez.
"Di Misano saya hanya mencoba untuk membuka kejuaraan, tetapi saya sudah tahu bahwa sangat sulit untuk memenangkannya," tukas Bagnaia.
Pun demikian nasib yang sama dialami Fabio Quartararo, di mana ia pun terjatuh di Portimao untuk pertama kalinya musim ini.
Bagnaia menyebut, jika ia berhasil menang balapan di Misano lalu, maka bisa saja Quartararo pun akan punya mentalitas yang jauh lebih baik.
"Jika saya menang di Misano, maka pasti Quartararo tidak akan jatuh hari ini. No problem. Saya balapan tanpa tekanan di kejuaraan, jadi saya hanya melakukan hal yang sama hari ini," pungkas Bagnaia.
Kini Bagnaia selangkah lagi memastikan jika ia akan menjadi runner-up di bawah Quartararo di Valencia mendatang.