MotoGP 2022: Fabio Quartararo Bisa Hijrah ke Honda Kalau Yamaha Tak Kompetitif Musim depan?

Rabu 29-12-2021,09:34 WIB
Reporter : Abdullah
Editor : Abdullah

Ia tak bisa balapan di dua seri terakhir akibat mengidap penyakit diplopia atau penglihatan ganda. Lantas kenapa patokannya harus Marquez?

Honda berpikir, jika mereka mampu beri motor yang dapat bersaing dari seorang pembalap dengan jumlah kemenangan terbanyak dan tentu saja potensinya besar untuk menang.

Dari keempat pembalap Honda, memang hanya Marquez yang dapat memenuhi kriteria tersebut.

BACA JUGA:Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Wilayah Tangerang Selatan Hari Ini, Selasa 29 Desember 2021

+++++


Honda tengah mengembangkan RC213V 2022, namun terhambat karena Marc Marquez mengidap cedera diplopia|MotoGP|

Pol Espargaro, yang akhir musim depan akan habis kontraknya, juga kesulitan sampai ia harus mengalami banyak crash.

Dengan begitu ada peluang bagi Quartararo jika ia dengan Yamaha tak dapat mendapat solusi di akhir musim 2022.

"Kami punya pilihan lain (Honda, red)," aku Fabio. Tapi dia nggak mau gegabah, karena kasus pembalap yang akhirnya putus kontrak dan tak ada tim yang mampu mengontrak.

"Lebih baik berada dalam situasi ini daripada sebaliknya, tanpa motor," cetusnya. Dalam kasus ini, Andrea Dovizioso harus berakhir dengan Ducati karena silang pendapat.

BACA JUGA:MotoGP 2022: Fabio Quartararo Berambisi Raih Gelar Juara MotoGP Kedua, Yamaha Harus Lakukan Hal Ini Segera

"Sangat menyenangkan berada dalam situasi ini, tetapi seperti yang saya katakan sebelumnya, saya tidak ingin terburu-buru," bebernya.

"Saya akan luangkan waktu, sementara ini 2021 kita selesaikan,” tutup Fabio Quartararo.

Ya, semoga saja Yamaha bisa memberi kemauan yang diinginkan Quartararo musim depan.

Sebab, lawan dia musim depan, Francesco Bagnaia diprediksi akan tampil jauh lebih kuat.

Kategori :