JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM- - Busi sangatlah berperan untuk dibagian motor lantaran perannya yang krusial untuk menjaga performa mesin tetap stabil.
Jadi, untuk para pengendara motor wajib rutin mengecek kondisi busi dari motor yang digunakan.
Busi merupakan komponen penting dalam sistem pengapian di motor. Tanpa busi, motor tidak dapat di hidupkan mesinnya.
BACA JUGA:Puluhan Peserta Antusias Meriahkan FreeGo Talkshow Medan
Busi motor memiliki fungsi untuk meneruskan tegangan listrik yang disalurkan oleh ignition coil menjadi percikan api yang akan membakar campuran udara dan bensin di ruang bakar
Ada beberapa tips yang harus dijalani agar busi tetap terjaga kondisinya, yuk ikuti cara dibawah ini :
1. Memeriksa Ujung Elektroda
Memeriksa warna ujung elektroda atau kepala busi dapat membantu Anda mengidentifikasi bagaimana proses pembakaran berjalan.
BACA JUGA:Daftar Harga Skutik Murah Juli 2023, Dana Terbatas Bisa Dapat Motor Impian
Bila ujung elektroda pada busi berwarna kehitaman atau putih, maka menjadi pertanda bahwa terdapat komponen busi yang sudah aus.
Adapun tanda bahwa busi motor normal dan dapat melakukan proses pembakaran secara optimal adalah warna ujung elektroda berupa merah bata atau abu-abu.
2. Membersihkan Endapan Karbon di Ujung Elektroda
Proses pembakaran yang terjadi pada busi akan menghasilkan endapan atau kerak karbon di ujung elektroda.
BACA JUGA:2 Rider AHRT Siap Turun di Suzuka 4 Hours Endurance, Jepang Pekan Ini
Untuk membersihkannya, Anda dapat menyemprotkan cairan non-metal, misalnya brake cleaner, agar kerak karbon tersebut hilang.