Para pembalap YRI konsisten menjalani latihan fisik yang dilakukan hampir setiap hari, juga training di atas motor yang dilakukan di sirkuit area masing-masing. Jadi memang dilakukan persiapan yang lebih matang sebelum final ARRC 2023 Thailand.
Saat ini Galang Hendra Pratama berada di papan tengah peringkat 10 dari total 25 pembalap yang sudah mendapatkan poin.
Peluang masih sangat terbuka untuk memperbaiki posisi karena gap poin yang relatif ketat hingga deretan ke-6.
BACA JUGA:Klasifikasi Peraturan Konsesi Tim MotoGP 2024, Cara Jegal Kejayaan Ducati?
Untuk standing point AP250, M Faerozi dan Wahyu Nugroho ada di urutan ke-8 dan ke-10. Ini pun masih ketat hingga perebutan posisi ke-5.
Untuk seri pamungkas ARRC di Thailand ini, tiga pembalap YRI yaitu M Faerozi, Wahyu Nugroho dan Galang Hendra Pratama akan berjuang untuk meraih hasil maksimal.
Mohon dukungan doa masyarakat Indonesia agar perjuangan all-out para pembalap YRI di ARRC Thailand dapat memberikan hasil optimal. Lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang indah sebagai sebuah kebanggaan bersama.
Jadwal ARRC 2023 (Round 6) :
BACA JUGA:MotoGP 2024 Peraturan Konsesi Baru, Lemahkan Ducati Untungkan Honda dan Yamaha?
Sabtu, 2 Desember 2023
Race 1
AP250 : 14.05 WIB
SS600 : 14.55 WIB
Minggu, 3 Desember 2023
Race 2
AP250 : 14.15 WIB