Dukung Kendaraan Listrik, Polresta Malang Kota Luncurkan SPKLU Bersama PLN

Sabtu 27-07-2024,09:15 WIB
Reporter : Prasuda Mega
Editor : Ilham

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Dalam upaya mendukung ekosistem kendaraan listrik dan menjaga lingkungan, Polresta Malang Kota resmi meluncurkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

SPKLU ini dipasang di halaman depan Kantor Layanan Terpadu Polresta Malang Kota berkat kerja sama dengan PT PLN (Persero) UP3 Malang, Senin (22/7/2024).

Kapolresta Malang Kota, Kombes Budi Hermanto, mengungkapkan bahwa pemasangan SPKLU ini adalah bentuk komitmen mereka mendukung program pemerintah untuk mengurangi emisi gas buang dan melestarikan lingkungan.

"Pemasangan SPKLU ini merupakan bentuk komitmen kami untuk mendukung program pemerintah dalam penggunaan energi terbarukan dan mengurangi emisi gas buang kendaraan," jelas Budi Hermanto kepada wartawan usai launching SPKLU di Mapolresta.

BACA JUGA:Operasi Lancar, Xavi Vierge Siap Kembali ke WSBK 2024 Tanpa Kendala

BACA JUGA:TVS iQUBE Jadi Kendaraan Ramah Lingkungan ASN di Bali


Polresta Malang Kota Luncurkan SPKLU Bersama PLN --humas.polri.go.id

SPKLU di Polresta Malang Kota ini khusus untuk kendaraan dinas roda dua yang digunakan untuk patroli.

Saat ini, Polresta Malang Kota punya tiga sepeda motor listrik untuk patroli.

"Ke depannya, tidak menutup kemungkinan SPKLU ini bisa digunakan masyarakat umum. Namun, kami masih mengkaji regulasi dan mekanismenya," jelas Budi.

Manajer PT PLN (Persero) UP3 Malang, Albert Safaria, mengapresiasi inovasi Polresta Malang Kota dalam memasang SPKLU.

BACA JUGA:Sudah Lebih dari Sepekan Ribuan Pelanggar Kena Tilang Operasi Patuh Lodaya 2024 di Bogor

BACA JUGA:Operasi Patuh Jaya 2024: 25.827 Pelanggar Lalu Lintas Ditindak dalam Waktu Kurang dari Dua Minggu

"SPKLU di Polresta Malang Kota ini menjadi pionir dan mungkin yang pertama kalinya di lingkup kantor kepolisian di wilayah Jawa Timur," ujar Albert.

Dia juga menyebut bahwa jika pengguna kendaraan listrik di Malang Raya semakin bertambah, PLN akan terus menambah infrastruktur SPKLU.

Kategori :