Woi Ganteng! Review Modif Yamaha XSR 155 ini Bergaya Supermoto Modern nan Futuristik, Dong, Gimana Menurut Bli?

Woi Ganteng! Review Modif Yamaha XSR 155 ini Bergaya Supermoto Modern nan Futuristik, Dong, Gimana Menurut Bli?

Menurutnya, konsep moderen dan fururistik yang dituangkan pada naked bike bernama Nitro 155 itu tetap memperhatikan segi fungsionalitas. Sehingga meski secara tampilan berubah total, namun tetap nyaman digunakan.

“Perubahan cukup signifikan dilakukan oleh tim, mulai dari mengganti velg dengan tipe jari-jari, bodywork dengan bahan full aluminium, dan deesain nyentrik ala motor futuristik,” tulis keterangan resminya, Selasa 24 Agustus 2021.

Komponen bawaan pabrik yang masih dipertahankan hanya sasis deltabox, dan mesin. Sisanya, yang meliputi tangki, bodi secara keseluruhan, lampu depan, dan belakang, swing arm, velg, setang, hingga jok berubah total.

BACA JUGA:Catet! 3 Hal Terpenting Kelayakan Ban yang Harus Diperhatikan Agar Tetap Aman Saat Berkendara

Menurut Imanuel,dirinya hanya mempertahankan sasis delta box XSR 155 dan mesin karena komponen tersebut merupakan kelebihannya.

Sasis Delta box Yamaha XSR 155 lansiran PT Yamaha Motor Manucfaturing Indonesia (YIMM) membuat motor ini sudah siap diajak ke mana saja termasuk digunakan di jalanan offroad.

Pada bagian mesin diakui oleh Imanuel, "Mesinnya enak. Overall salah satu yang terbaik di kelasnya, bisa dipakai onroad dan offroad."

Meski bergaya klasik Yamaha XSR 155 hadir dengan mesin Fuel Injection berkapasitas 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan yang telah dilengkapi dengan teknologi VVA.

BACA JUGA:Modifikasi Honda Dax: Flat Tracker Mungil Ini Memang Tiada Duanya

Tenaga yang dihasilkan maksimum 14,2 kw/10.000 rpm dan torsi maksimum 14,7 Nm/8.500 rpm. Harga Yamaha XSR 155 OTR Bali 38.130.000.

Treasure Garage sendiri merupakan satu dari empat bengkel custom di Bali yang mengikuti kegiatan Yard Built Indonesia. Tiga di antaranya adalah Deus Ex Machina "Temple of Enthusiasm", AMS Garage, dan Kedux Garage.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Share
Berita Lainnya