Motorfest 2023 Akan Segera Digelar, Cek Tanggal Mainnya!
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Dalam dunia otomotif, ada sebuah acara yang telah dinantikan oleh para pecinta motor di seluruh dunia. Motorfest 2023 akan segera digelar, dan ini akan menjadi salah satu acara terbesar dalam kalender otomotif nasional.
Dengan berbagai atraksi yang menarik, peluncuran produk baru, kontes modifikasi, dan berbagai hiburan lainnya, Motorfest 2023 diharapkan akan menjadi momen spektakuler yang tidak boleh dilewatkan.
Motorfest Kembali hadir pada tahun kedua yang akan terselenggara di Indoor & Outdoor Sasana Krida GOR Satria Purwkerto Jawa Tengah pada Sabtu, 4 Oktober 2023.
BACA JUGA:MOTORFEST 2022 Usung Tema Terus Bergerak, Siap Guncang Kota Banyumas
Acara ini akan berlangsung selama satu hari penuh. Pusat acara akan berlokasi di kota Purwokerto, Jawa Tengah yang memang menjadi sentrum diwilayah Jateng bagian barat, meliputi Wonosobo, Kebumen, Banjarnegara, Purbalingga, Cilacap, Bayumas, Bumiayu dan sekitarnya.
Bahkan pada era 2000 an kota ini menjadi trend setter motor-motor bergenre Street Fighter, karya builder disini telah mendunia lewat WJS (West Jateng Style).
Sebagai acara nasional, Motorfest 2023 akan menjadi ajang unik di mana penggemar motor dan pecinta otomotif dapat bertemu dan berinteraksi dalam lingkungan yang penuh semangat dan kegembiraan.
Acara yang mengusung tema “The Legend” memberikan kesempatan kepada para peserta untuk memamerkan modifikasi motor terbarunya.
BACA JUGA:Komunitas Pecinta Honda CRF Meriahkan Jakarta CRF Day 2023
Selain itu, MotorFest 2023 menghadirkan juri legendaris builder tanah air, yaitu Dodi Irhas dari Dodi Chrome Cycles (DCC), Agus S dari Darizt Design Jogjakarta, dan Wiwin dari Wins Paddock Purwokerto.
"Saya siap hadir di MotorFest 2023, sekaligus berbagi pengalaman saya selama perjalanan saya di industri custom tanah air. Karena Indonesia harus terus tumbuh dan memiliki karakter sendiri dalam industri ini," ujar Dodi Irhas.
Acara ini akan di kawal oleh Ketiga legendaris untuk memilih motor-motor custom di tahun ini. Tentunya mereka bertiga memiliki keahlian dan kompetensi dalam melakukan penjurian pada karya peserta yang hadir.
Salah satu sorotan utama dari Motorfest adalah kompetisi modifikasi sepeda motor. Para penggemar modifikasi dari berbagai daerah berkumpul di sini untuk memamerkan karya seni mereka yang unik dan kreatif.
BACA JUGA: Honda Scoopy Model Baru Jadi Favorit Pengunjung IMOS+ 2023
Adapun, pada kategori Restorasi & Sunmori juga menghadirkan juri yang kompeten dibidangnya seperti Sa’bani seorang enthusiast motorcycle sekaligus Redaktur Mostly Magazine, Ari Kece merupakan pengamat dan pelaku modifikasi yang telah melanglang buana dalam dunia kontes modifikasi motor, dan Abraham Simatupang dari Batakastem Workshop yang juga lihai detail dalam hal restorasi dan modifikasi motor.
MotorFest 2023 mencoba mengembalikan trend Street Fighter WJS dengan membuka kelas kontes Street Fighter. Serta ditahun-tahun berikutnya juga rencananya kelas ini akan tetap dipertahankan sebagai identitas Banyumas Raya.
Selain kelas Street Fighter pada kategori Custom Bike, dibuka juga kelas Choppy Cub / Street Cub, Cafe Racer, Chopper / Bobber, Tracker / Scrambler, Mini Bike, FFA.
Pada modifikasi harian juga tetap dipertahankan pada gelaran tahun ini, seperti Restorasi Sport 2 Tak Modifikas, Restorasi Bebek 2 Tak Modifikasi, Restorasi Sport 4 Tak Modifikasi, Restorasi Bebak 4 Tak Modifikasi, Restorasi Matic Modifikasi, Restorasi Vespa 2 Tak Modifikasi.
BACA JUGA:Ternyata Biaya Charge Motor Listrik di Rumah Cuma Segini, Murah Banget!
Trend atau gaya modifikasi Sunmori dibuka dalam 3 kelas, yaitu Sunmori Fashion Style Non Matic, Sunmori Fashion Style Matic Only serta Sunmori Fashion Pemula/Pelajar.
MotorFest 2023 juga berkolaborasi dengan Tyo dari Lokal Hiro pelaku Pinstripe ternama di Indonesia.
"Saya sangat respect dengan gelaran MotorFest ini, apalagi diselenggarakan di tanah kelahiran, saya juga menggandeng beberapa Pinstriper Banyumas Raya untuk berkolabori pada sesi Live Paint," ungkap Tyo punggawa Lokal Hiro.
Pada MotorFest 2023 ini ditampilkan juga stunt rider yang juga menjadi legenda ditanah Jawa Tengah bagian barat seperti Trias Noor dari Dr Copet yang akan berkolaborasi dengan Ngapak Stunride.
BACA JUGA:Antusiame Masyarakat Pada Test Drive di GIIAS Semarang Naik Signifikan!
Motorfest 2023 tahun ini tentunya akan berbeda dari tahun sebelumnya, karena kontes akan diselenggarakan di Gedung Sasana Krida GOR Satria Purwokerto. datang dan kunjingi MotorFest 2023 untuk dapat memeriahkan acara dan menginspirasimu untuk memodifikasi motor yang bagus dan baik. (AAD)
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-