GIIAS Bandung 2023: Datang dan Temukan Banyak Model Teknologi Otomotif yang Memanjakan Mata!

GIIAS Bandung 2023: Datang dan Temukan Banyak Model Teknologi Otomotif yang Memanjakan Mata!

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Festival perdana GIIAS Bandung 2023 resmi dibuka pada Rabu 22 November 2023..

ILMATE, Direktorat Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian Republik Indonesia yang diwakili oleh Taufiek Bawazier, didampingi oleh Dedi Taufik, Kepala Bapenda Jawa Barat, Phinera Wijaya, Ketua Komisi III DPRD Jawa Barat, Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO, dan Rizwan Alamsjah, 

Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO, secara resmi membuka GIIAS Bandung 2023 yang akan berlangsung hingga 26 November 2023 di Sudirman Grand Ballroom.

BACA JUGA:GIIAS Bandung Siap Dibuka Perdana Besok, Rabu 22 November 2023

Dalam sambutannya, Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi, mengucapkan apresiasi tertinggi kepada Kementerian Perindustrian atas arahan, dukungan, dan kebijakan untuk industri otomotif Indonesia, khususnya di Jawa Barat.

Dia mengatakan, "Tahun ini GAIKINDO mewujudkan target untuk terus memperluas cakupan penyelenggaraan GIIAS The Series dan menambahkan Jawa Barat sebagai tempat pameran GIIAS di tahun ini." Nangoi juga menyatakan bahwa GAIKINDO ingin terus menjadi bagian dari pertumbuhan industri kendaraan bermotor di Jawa Barat.

"Dengan penyelenggaraan GIIAS Bandung, industri otomotif Indonesia berkesempatan untuk memperkenalkan model dan teknologi baru, khususnya untuk masyarakat Jawa Barat, sehingga potensi Jawa Barat dapat terus didorong dan dimaksimalkan," lanjut Nangoi.

Oleh karena itu, GIIAS Bandung 2023 yang pertama ini juga didukung sepenuhnya oleh merek-merek anggota GAIKINDO yang menghadirkan produk unggulan dan teknologi terbaru, termasuk kendaraan berbasis listrik.

BACA JUGA:Waspada, Ini Penyebab Umur Aki Motor Menjadi Lebih Pendek!

Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, yang diwakili oleh Dedi Taufik, Kepala Bapenda Jawa Barat, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada GAIKINDO atas terselenggaranya pameran GIIAS Bandung 2023.

Dia mengatakan, "Mudah-mudahan GIIAS di Kota Bandung bisa bermanfaat bagi Kota Bandung. Kami juga berharap pelaksanaan GIIAS di Jawa Barat dapat meningkatkan transaksi ekonomi Jawa Barat." Dalam sambutannya, Kepala Bapenda Jawa Barat juga menyampaikan harapannya agar GIIAS Bandung dapat terus hadir di Jawa Barat.

Mewakili Menteri Perindustrian RI, Taufiek Bawazier, Direktur Jenderal ILMATE menyampaikan bahwa GIIAS The Series adalah rangkaian pameran otomotif dari GAIKINDO yang diselenggarakan di kota-kota strategis di Indonesia.

"GIIAS Bandung 2023 adalah kota ke-4 dan merupakan kota penutup dari rangkaian GIIAS The Series 2023 yang telah sukses diselenggarakan pada bulan Agustus di Tangerang, bulan September di Surabaya, dan bulan Oktober di Semarang," kata Taufiek.

BACA JUGA:Hadir Perdana, GIIAS Bandung 2023 Representasikan Inovasi Teknologi Terkini Industri Otomotif

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya