Pecah! Ribuan Bikers Motor Bebek Kumpul di Indonesia Cub Meeting 2024

Pecah! Ribuan Bikers Motor Bebek Kumpul di Indonesia Cub Meeting 2024

Pecah! Ribuan Bikers Motor Bebek Kumpul di Indonesia Cub Meeting 2024-Istimewa-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Festival tahunan penggemar motor bebek di Indonesia yakni Indonesia Cub Meeting 2024 sukses digelar Minggu 10 November 2024 di Mitra Terrace Jakarta Selatan.

Di tahun ketiga penyelenggaraanya, Indonesia Cub Meeting mengusung tema Community for Unity untuk menguatkan soliditas antar komunitas penggemar motor bebek sekaligus memperingati Hari Pahlawan.

BACA JUGA:Aldi Satya Mahendra Lanjutkan Perjuangan di WorldSSP 2025 Bareng Tim Evan Bros

BACA JUGA:Perdana di Jawa Tengah, Seri ke-3 Shell bLU cRU YEC 2024 Digelar di Salatiga!

Acara ini berhasil mengumpulkan sekitar 1.500 pengguna motor bebek beragam model dan merek yang datang dari berbagai daerah seperti Sukabumi, Serang, Bandung, Tasikmalaya, Semarang dan Lampung. 

Kemeriahan acara diawali dengan Riding Gembira, sebagai ritual wajib acara Indonesia Cub Meeting yang mengambil start dari Taman Mataram Kebayoran baru menuju Jalan Sudirman lalu memutar di Bundaran HI untuk kembali ke Jalan Jend Sudirman kemudian belok ke Jalan Gatot Subroto dan finis di Mitra Terrace.

Acara Indonesia Cub Meeting 2024 merupakan event persembahan dari NaikMotor x Ngangon Bebek yang mendapat dukungan dari Wahana Honda, Wonderful Indonesia, Suitedmoto, Von Dutch, Aspira Premio, KYB, GS Astra, Shop and Bike, Aspira Oil, Respiro, Public Distribution dan Cuprum Motor Oil. 

BACA JUGA:Yamalube Sabet Penghargaan di Ajang Otomotif Choice Award 2024

BACA JUGA:Yamaha TMAX Tech MAX 2025, Skutik Bongsor dengan Panel Instrumen Makin Canggih

Selain itu ada Rawtype Riot, Pickers Service, Elders Company, Bijimata Communications, Ducks Garage, Whipman, Tony Jack, Gearheads, Cargloss, JPX Helmet, Sekut, Kibas Film, Stage Brothers Indonesia dan Kite-kite Production.

“Indonesia Cub Meeting 2024 mengangkat tema Community for Unity sebagai wujud apresiasi kita terhadap keberadaan komunitas penggemar motor bebek  dan menyatukannya ke dalam sebuah kebersamaan.

Kita tidak menyangka antusias yang hadir begitu besar dari berbagai daerah di Indonesia. Alhamdulillah sekitar 1.500 an cub enthusiast datang untuk mengikuti rangkaian acara tahun ini dari mulai Riding Gembira, Best Costume, Best Couple,  Cub Talkshow, Cub Showcase  serta Grand Prize motor bebek retro Suzuki RC80,” sebut Byon Aryawan, penyelenggara Indonesia Cub Meeting 2024 dari Ngangon Bebek.

BACA JUGA:Fabio Quartararo Soal Insiden di Sepang: Seperti Ada Seseorang Memukul Saya di Dalam

BACA JUGA:Enea Bastianini Soroti Keputusan Gelaran Final MotoGP 2024 di Tengah Bencana Banjir Spanyol

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya