Yamaha NMAX NEO: Fitur Canggih dan Desain Tangguh untuk Berkendara Aman Saat Musim Hujan
Pahami Beberapa Keunggulan Pada NMAX NEO--Yamaha
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Beberapa hari terakhir sejumlah wilayah Indonesia kerap diguyur hujan lebat.
Jalan yang licin dan jarak pandang terbatas akibat hujan dapat memicu kecelakaan. Oleh karena itu, pengendara perlu lebih waspada dan berhati-hati.
Meski hujan deras, banyak pengendara motor tetap beraktivitas, itulah sebabnya memahami fitur keselamatan pada motor juga sangat penting.
Yamaha NMAX NEO, skutik terbaru dari Maxi Yamaha, hadir dengan fitur unggulan yang mendukung berkendara dalam berbagai kondisi, termasuk saat hujan. Diluncurkan pertengahan 2024, motor ini kini populer dan diminati masyarakat Indonesia.
BACA JUGA:Ai Ogura Gugup Berbagi Lintasan Dengan Bintang Top di Barcelona
BACA JUGA:Hasil Tes Pasca-Musim Joan Mir, Tidak Sesuai Yang Diharapkan
Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg, Rifki Maulana menyampaikan bahwa sebagai pabrikan sepeda motor global, Yamaha selalu berkomitmen untuk mendukung setiap kebutuhan mobilitas konsumen yang beragam.
Ia juga menyebutkan Yamaha terus berinovasi untuk menghadirkan produk-produk baru yang telah disesuaikan dengan karakter berkendara dan gaya hidup konsumen serta iklim geografis di Indonesia.
"Seperti halnya generasi terbaru NMAX NEO yang secara desain, fitur dan mesin, telah kami update untuk menghadirkan kualitas berkendara di level terbaik," papar Rifki.
Berikut beberapa keunggulan NMAX NEO yang tetap optimal saat hujan:
BACA JUGA:MotoGP 2025: Duel Ducati vs Aprilia, Siapa Bakal Menang di Trek?
BACA JUGA:Ketahui 4 Hal Ini Sebelum Berkunjung ke Pameran MUF GJAW 2024
1. Dual Projector Lamp
Dual Projector Lamp pada Yamaha NMAX NEO memberikan pencahayaan lebih fokus dan terang, sangat membantu visibilitas saat hujan.
Selain itu, seluruh sistem pencahayaan, termasuk lampu belakang dan sein, sudah menggunakan teknologi LED, memastikan penerangan optimal di segala kondisi.
2. Ban Bertapak Lebar
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-