Pentingnya Memilih Jas Hujan yang Tepat dan Aman Saat Musim Hujan: Hindari Model Ponco!

Pentingnya Memilih Jas Hujan yang Tepat dan Aman Saat Musim Hujan: Hindari Model Ponco!

Inilah Alasan Mengapa Jas Hujan Setelan Lebih Efektif--WMS

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Hujan lebat yang belakangan ini mengguyur sebagian wilayah Jakarta - Tangerang membuat pengendara sepeda motor harus lebih waspada. Cuaca buruk meningkatkan risiko di jalan, sehingga penting untuk selalu mengutamakan keselamatan dengan tetap #Cari_aman.

Berkendara saat hujan membutuhkan perhatian ekstra, baik dari segi teknis maupun non-teknis. Gaya berkendara perlu disesuaikan dengan kondisi jalan yang licin dan jarak pandang yang terbatas. Pengendara juga wajib memperhatikan situasi di sekelilingnya, seperti memantau kendaraan di belakang melalui spion dan menjaga kecepatan yang aman.

Selain itu, genangan air di jalan juga menjadi perhatian penting. Menerobos genangan air tanpa perhitungan dapat membahayakan, bahkan berpotensi menyebabkan aquaplaning dan kecelakaan.

"Saat musim hujan, harus berhati-hati dan lebih waspada terhadap kondisi sekitar. Sebab, kondisi jalan saat hujan lebih sulit diprediksi. Jangan sampai hujan justru jadi malapetaka, maka dari itu harap diperhatikan selalu dengan benar gaya berkendara supaya tetap #Cari_aman di jalan raya,” ujar Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati, Agus Sani.

BACA JUGA:Scomadi Indonesia Lanjutkan Warisan Balapnya dengan Technica 150i Racing, Siap Bersaing di 2025

BACA JUGA:Vespa LX Tawarkan Pengalaman Gaya Hidup Premium Lewat Berbagai Kegiatan Seru

Selain teknik berkendara, pengendara juga harus memperhatikan perlengkapan yang dibawa, salah satunya adalah jas hujan.

Jas hujan merupakan perlengkapan yang wajib dibawa saat musim hujan. Namun, seringkali pengendara kurang memahami jenis jas hujan yang tepat dan aman.

Penggunaan jas hujan ponco sangat tidak disarankan karena berbagai risiko yang ditimbulkannya. Berikut beberapa bahaya penggunaan jas hujan ponco:

1. Potensi Tersangkut dan Membahayakan Pengendara Lain

Desain jas hujan ponco yang lebar dan terbuka memungkinkan ujungnya bergerak bebas tertiup angin. Hal ini berpotensi menyebabkan jas hujan tersangkut di bagian motor seperti gir atau jari-jari, bahkan menutupi lampu sein dan lampu belakang.

BACA JUGA:Tampil Lebih Gahar, New Yamaha MT-25 Hadir dengan Mesin Lebih Bertenaga

BACA JUGA:New Yamaha R25 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 75 Jutaan

2. Mengurangi Keseimbangan

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya