Luar Biasa, Total Transaksi IIMS 2025 Capai Rp 8 Triliun

Luar Biasa, Total Transaksi IIMS 2025 Capai Rp 8 Triliun

Luar Biasa, Total Transaksi IIMS 2025 Capai Rp 8 Triliun-Istimewa-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 resmi berakhir sukses dengan capaian yang baik dengan rekor transaksi dan lonjakan jumlah pengunjung selama 11 hari penuh.

Berdasarkan data resmi yang diterima penyelenggara dari laporan para brand selama sebelas hari penyelenggaraan, IIMS 2025 mencatat total transaksi sebesar 8 Triliun Rupiah atau meningkat 19% dibandingkan tahun sebelumnya. 

BACA JUGA:MAKA Motors Mau Eksport Cavalry, Ini Negara yang Dituju!

BACA JUGA:Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Buruk Jika Oli Shock Jarang Diganti

Sementara unit kendaraan yang terjual berdasarkan data Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) selama sebelas hari adalah 22.322 unit. 

Angka tersebut masih memungkinkan bertambah seiring  rekap beberapa brand yang masih terus berjalan.

Sementara itu, di tengah tren kenaikan total penjualan, data tahun ini menunjukan sedikit  penurunan kategori EV Motorcycle dengan angka SPK kategori ini menurun 21%. 

Penurunan sudah dicermati penyelenggara maupun pelaku motor EV, mengingat jumlah brand participant Motor EV mengalami penurunan. 

BACA JUGA:Crash di Buriram, Joan Mir Mengaku 'Terbakar' oleh Panas Ekstrem

BACA JUGA:Nyaris Podium, Pembalap Muda Astra Honda Bersaing Sengit di IATC Buriram 2025

Penyebab lainnya juga adalah stimulus kebijakan EV untuk kendaraan roda dua yang belum berjalan selama periode pameran IIMS 2025 berjalan. 

Meskipun begitu, pameran IIMS 2025 masih mengundang banyak minat masyarakat untuk berkunjung. Hal tersebut terlihat dari jumlah pengunjung selama 11 hari yang mencapai 579.337 atau naik sebesar 3% dibandingkan tahun lalu. 

Mengusung tema “Your Infinite Autotainment Experience”, IIMS 2025 sukses mengukuhkan diri sebagai salah satu benchmark pameran otomotif awal tahun, yang menghadirkan teknologi terkini, panggung konser musik yang megah, ajang kolaborasi dan business matching, hingga wadah diskusi penuh wawasan antara berbagai stakeholder. 

BACA JUGA:Catatkan Ratusan Ribu Pengunjung, IIMS 2025 Raup Transaksi Hingga 8 Triliun Rupiah

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya