Horor! Begini Kronologi Marc Marquez Alami Kecelakaan Parah di Sirkuit Mugello Hingga Diterbangkan ke Amerika
Kecelakaan parah kedua Marc Marquez di MotoGP 2022 terjadi di Mugello. Sebelumnya di Mandalika, Indonesia|Tangkapan Layar| BT Sport
Marc Marquez kembali terjatuh dalam insiden cukup horor di Mugello. Pilunya, kecelakaan parah ini saat menjalani babak kualifikasi MotoGP Italia 2022 di Q2.
MUGELLO, MOTOREXPERTZ.com -- Marc Marquez mengalami insiden horor di babak kualifikasi. Pembalap Repsol Honda itu alami highside di tikungan 2 sirkuit MUGELLO, Italia.
Babak kualifikasi Q2 baru saja dimulai, para pembalap baru ke luar dari pitbox untuk menjalani sesi penentuan ini.
Ditambah lagi kondisi sirkuit juga kurang bersahabat, kondisi trek cukup lembab karena mendung.
Setelah para pembalap memasuki lintasan, Marquez termasuk dalam rombongan tampak lebih antusia.
BACA JUGA:Breaking News: Lagi, Marc Marquez Jalani Operasi di Amerika Usai Kecelakaan Parah di Mugello
Dia terlihat mencoba untuk lebih dulu untuk ke barisan depan, padahal lap time belum dimulai.
Setelah memasuki tikungan kedua, insiden pun terjadi. Motor Honda RC213V yang ditungganginya itu mengunci roda belakang sehingga Marquez terlempar dari motornya.
Kecelakaan pun tak terhindar, kondisi Marquez masih bisa berdiri. Sementara motornya ringsek, bagian depan rompal hingga terpisah.
Selain itu, saat motor tergeletak di aspal, mengeluarkan percikan api.
BACA JUGA:Pengprov Aceh Andalkan Motor Listrik GESITS Untuk Kendaraan Operasional
Sesi kualifikasi Q2 pun akhirnya sempat dihentikan alias Red Flag di menit 13.50.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-