Bagian terakhir dari komponen penyusun klep adalah retainer cap.
Bagian ini adalah yang paling erat dengan permukaan gesek.
Fungsi utamanya adalah sebagai dudukan yang terletak di atas katup yang menempel di batang klep.
BACA JUGA:Legenda MotoGP, Valentino Rossi Tampil Mengesankan di FIA WEC 2024!
Tanda Klep Motor Harus Disetel Ulang
Klep motor tentu saja harus disetel ulang apabila kondisinya sudah tidak dalam kriteria baik.
Mengingat fungsinya yang sangat kompleks, tentu ada baiknya jika Anda lebih teliti dalam merawat klep sebagai salah satu komponen penting pada motor ini.
Dalam hal ini, Anda juga harus paham apa saja tanda bahwa klep harus disetel ulang agar tidak terlambat.
Beberapa hal yang dapat dijadikan acuan sebagai tanda bahwa klep motor harus disetel ulang antara lain sebagai berikut.
Munculnya suara ngelitik pada mesin
Kondisi klep tentu saja tidak akan baik-baik saja selamanya.
Apalagi jika frekuensi pemakaian yang cukup sering, maka kondisi klep juga sebaiknya lebih cermat lagi untuk dipantau.
Klep akan mengeluarkan tanda bila sudah tidak dalam kondisi stabil untuk melakukan kinerjanya.
Salah satu tanda ini adalah mesin dapat mengeluarkan suara menggelitik.
Ini bisa menjadi tanda pertama yang muncul ketika klep sudah mengalami pelebaran atau pengikisan pada bagian permukaan gesek dan retainer capnya.
Tarikan Terasa Lebih Berat