Kawasaki J125 Stop Produksi di Eropa, Gegara Tidak Memenuhi Standar Emisi Euro 5? Kalau PT KMI Jual di Sini Ada yang Mau?

Kawasaki J125 Stop Produksi di Eropa, Gegara Tidak Memenuhi Standar Emisi Euro 5? Kalau PT KMI Jual di Sini Ada yang Mau?


Desain Kawaski J125 sekilas mirip ZX10, Futuristik banget||Kawasaki Eropa

Motorexpertz.com - Pencinta skutik di Indonesia sempat dihembuskan isu bahwa PT Kawasaki Motor Indonesia atau KMI akan merilis big skutik: J125.

Namun, tampaknya hal itu tak akan terealisasi, lantaran skutik itu pun kabarnya di Eropa juga sudah distop produksi.

Tak ada kabar detail, terkait Kawasaki Eropa menghentikan produksi skutik berkapasitas mesin 125 cc tersebut.

Tapi, pastinya, skutik yang digadang-gadang sebagai jagoan Kawasaki untuk melawan Honda PCX 125 dan Yamaha NMax 125 itu sudah tidak dipasarkan lagi.

(BACA JUGA:Kiat Jitu Muhaimin Iskandar Meningkatkan Imunitas Tubuh: Ciptakan Kesenangan, Salah Satunya 'Disalurkan Lewat Hobi di Motor' )

Padahal, kalau melihat tampilan dan fitur yang disematkan di skutik ini, harusnya bisa mengakomodasi kebutuhan motormania di seluruh dunia, terlebih di Indonesia.

Contoh pada desain bodi, Kawasaki J125 ini memiliki lekukan dan garis bodi yang sporty abis.


Bodi belakang Kawasaki J125 terlihat semok layaknya Honda PCX ||Kawasaki Eropa

Dari tampilan depannya, sekilas mirip banget Kawasaki ZX-10R keluaran di bawah 2019. Namun sayang, lampu depannya masih pakai jenis bohlam belum LED.

Lainnya, bodi belakang juga kelihat semok berisi. Kalau disandingkan dengan Honda PCX dan Yamaha NMAX, enggak kalah kerennya.

(BACA JUGA:SCT Indonesia Buka Outlet ke-11 di Kawasan Salemba, Siap Bikin Tampilan Motor Makin Klimis dan Kasih Diskon Gede Bradsis)

Sebagai info tambahan, Kawasaki J125 ini juga sejatinya merupakan hasil kolaborasi antara Kawasaki dengan Kymco, bradsis.

Jadi, dulu waktu masih awal mula ramainya big skuter under 250, Kawasaki J125 seolah muncul menjadi penantang serius dua rival terberatnya itu.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Share
Berita Lainnya