MUSASHI e-Axle for Scooter 110-125cc Ramaikan Event Indonesia Motorcycle Show+ 2023

MUSASHI e-Axle for Scooter 110-125cc Ramaikan Event Indonesia Motorcycle Show+ 2023

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Musashi e-Axle adalah salah satu unit mesin motor listrik yang dipasang pada kendaran roda 2 untuk sekitar 110 - 125 cc pada scooter.

Unit tersebut bisa dikonversikan pada kendaraan roda 2 yang berkisar 110 - 125 cc, seperti pada motor Honda Beat, Vario, Scoopy dan lainya.

Seiji Tsuyama, President Musashi Asia Co., Ltd. mengatakan, "Release pertama kali di India dan Thailand pada Tahun 2023 dan segera release pada tahun 2024 di Indonesia, makanya disini kita sedang pameran untuk memperkenalkan pada masyarakat indonesia, Terlebih lagi di indonesia itu volume scooter paling banyak digunakan pada masyarakat", ujar Seiji Tsuyama, wawancara pada MotorExpertz.

BACA JUGA:Mau Baterai Motor Listrik Tetap Awet? Coba Lakukan 5 Cara Penting Ini

Termasuk program pemerintah saat ini dengan mengkonversi pada scooter untuk menjadi motor listrik.

Product ini sudah mulai dipasarkan pada perusahaan-perusahaan yang sudah stand up.

Dengan beberapa motor yang sudah dikonversikan pada beberapa unit sehingga bisa menjadi motor listik.

Pada pameran IMOS+ 2023 ini, Musashi memberikan kesempatan untuk para pengunjung agar bisa melakukan pengetesan pada motor scooter yang telah dikonversi.

BACA JUGA:Simak 4 Poin Penting yang Perlu Diperhatikan Pengendara Motor Listrik Saat Kondisi Cuaca Panas

Spesifikasi Musashi e-Axle for Scooter 110 - 125 cc.

- Power Rated 2.0 kW

- Max power(motor) 4.7 kW

- Max torque(output) 154 Nm @247 rpm

- Max revolution(output) 1,018 rpm

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya