Pelanggan Setia Yamaha Memperingati Hari Sumpah Pemuda dengan Cara Unik
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Memperingati Hari Sumpah Pemuda, Yamaha DDS Jakarta menggelar rangkaian aktifitas Sumpah Pemuda pada hari Minggu 29 Oktober 2023.
Diawali dengan event City Ride, DDS Jakarta mengunjungi Museum Sumpah Pemuda dan diakhiri dengan Explore Masakan Nusantara di Restoran Tekko Sunter.
Dalam event ini, Yamaha memeriahkannya dengan melibatkan loyal customer Yamaha dari berbagai tipe motor Yamaha.
BACA JUGA:Mau Langsung Lulus Ujian SIM Motor? Cobain 13 Tips Ini, Dijamin Auto 'JOS'
“Hari Sumpah merupakan momentum untuk kita mempelajari semangat para pemuda terdahulu.
Untuk replikasi bagaimana pemuda terdahulu yang awalnya berbeda dan akhirnya bersatu sebagai Bangsa Indonesia, maka kami menggelar event ini yang dapat menyatukan berbagai jenis sepeda motor Yamaha sebagai satu kesatuan, seraya mempelajari sejarah dan mencoba variasi kuliner Indonesia” ucap Johannes B.MS koordinator Chief DDS I.
Rute City Ride kali ini dimulai dari Yamaha Flagship Shop Jakarta - Museum Sumpah Pemuda - Kemayoran – Sunter.
Ketika singgah di Museum Sumpah Pemuda para peserta yang sudah dibagi menjadi 4 kelompok harus menjalankan beberapa tantangan dari Yamaha.
BACA JUGA:Motor Sering Mati? Inilah 4 Faktor Penyebab Motor Mogok yang Sering Terjadi
Sebelum meninggalkan museum para peserta membacakan teks Sumpah Pemuda secara bersama-sama momen ini membuat semangat sumpah pemuda makin terasa.
Setelah menyambangi Museum, para peserta lanjut menuju Pasar Sunter untuk berbelanja kebutuhan sesi Explore Masakan Nusantara.
Kemudian selesai belanja peserta langsung menuju tempat finish.
Di Restoran Tekko para peserta harus menjalankan tantangan membuat sambal dari berbagai daerah dengan bahan-bahan yang telah dibelinya.
BACA JUGA:Awas Jok Motor Dicakar Kucing, Begini Cara Mencegahnya Agar Tak Robek-robek
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-