3 Modifikasi Ringan CVT Agar Tarikan Motor Lebih Halus
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Continuously Variable Transmission atau yang lebih akrab disebut dengan CVT merupakan salah satu komponen penting yang ada di dalam motor matic. Sesuai dengan namanya, CVT ini merupakan sebuah sistem penggerak mesin dalam motor matic. Proses operasi CVT ini dilakukan tidak dengan manual melainkan secara otomatis.
CVT memiliki fungsi sebagai alat untuk menggerakan motor matic agar dapat digunakan dalam berkendara. CVT berhubungan langsung dengan ban motor, dimana ia akan meneruskan laju putaran yang berasal dari mesin sampai ke roda.
Nah, karena CVT ini berhubungan langsung dengan performa laju kendaraan, komponen CVT ini menjadi sasaran utama bagi pengguna motor matic untuk dilakukan upgrade atau modifikasi. Hal ini bertujuan untuk membuat laju kendaraan lebih halus dan membuat tarikannya menjadi semakin ringan saat digunakan.
BACA JUGA:Intip Semua Fitur Unggulan Honda PCX Hybrid
Pada artikel berikut ini, kami akan memberikan informasi mengenai komponen apa saja yang bisa dilakukan modifikasi agar tarikan motor matic lebih halus. Simak selengkapnya dibawah ini!
1. Ubah Bobot Komponen Roller Pada CVT
Roller adalah salah satu sistem kerja CVT yang memiliki peran cukup krusial khususnya bagi motor matic. Fungsi dari roller yakni sebagai pengatur pergerakan sliding primary sheave. Komponen ini bekerja dengan prinsip gaya sentrifugal, di mana ia akan menjauhi poros putaran yang dikelilinginya.
Karena keberadaan roller yang memiliki peran cukup penting, kamu bisa meng-upgrade atau memodifikasi roller ini. Caranya, kamu bisa memainkan atau mengubah bobot roller yang biasanya dibekali oleh pabrik menjadi lebih ringan.
Dengan menggunakan roller yang lebih ringan, roller akan membuat kinerja sistem tarikan CVT motor kamu menjadi lebih halus.
2. Perpanjang Jalur Roller
Di sisi lain, roller merupakan komponen yang memiliki jalurnya tersendiri. Kamu bisa mengotak-atik atau mengubah jalur tersebut sesuai dengan preferensi karena roller bekerja dengan prinsip gaya sentrifugal. Jika kamu ingin tarikan mesin motor lebih halus, maka kamu bisa mengubah jalur tersebut menjadi sedikit lebih panjang.
BACA JUGA:Pemilik Kendaraan Honda Vario 125 Ceroboh, Sebabkan Hukuman 7 Tahun Penjara di Boyolali!
Dengan demikian, komponen roller akan bekerja mengangkat jalurnya lebih tinggi. Sehingga tenaga yang dihasilkan oleh mesin pada putaran teratas dapat lebih terisi dan mengoptimalkan kinerjanya. Untuk meng-upgrade roller, kamu bisa langsung membawanya ke bengkel terdekat.
3. Mengganti Komponen Per Pada CVT
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-